x

Jadwal Lengkap Wakil Indonesia di Semifinal World Junior Championship 2018

Sabtu, 17 November 2018 19:47 WIB
Penulis: Dimas Ramadhan Wicaksana | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Febriana Dwipuji Kusuma/Ribka Sugiarto berhasil menjuarai Kejuaraan Asia Junior 2018 usai menundukkan pasangan Malaysia Pearly Koong Le Tan/Ee Wei Toh.

FOOTBALL265.COM – Tak terasa ajang BWF World Junior Championship 2018 telah memasuki fase empat besar. Indonesia menyisakan 4 wakilnya untuk bertarung di semifinal.

Dari keempat wakil tersebut, nyatanya hanya berasal dari 2 sektor atau nomor yang berbeda, yakni ganda putri dan ganda campuran. Sektor tunggal baik putra dan putri serta ganda putra sudah tak menyisakan satu wakil pun.

Baca Juga

Pasangan Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan  Ribka Sugiarto/Febriana Dwipuji Kusuma yang berstatus sebagai unggulan, masih terus melaju.

Kedua pasangan itu memang sudah sejak awal menjadi andalan Indonesia di nomor ganda putri.

Dari ganda campuran, peraih medali perak World Junior Championship 2017 lalu, Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti berpeluang kembali melangkah ke final.

Sementara satu wakil lainnya, secara mengejutkan pasangan Leo Rolly Carnando/Indah Cahya Sari Jamil mampu menemani Rehan/Fadia di semifinal.

Baca Juga

Dengan memiliki masing-masing 2 wakil di ganda campuran dan ganda putri serta tidak bentrok atau saling berlawanan, maka Indonesia memiliki peluang untuk menciptakan All Indonesian Final.


1. Jadwal Lengkap

Pasangan ganda campuran nasional, Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti dalam aksinya di ajang BWF World Junior Championships 2018

Berikut jadwal lengkap wakil Indonesia di semifinal World Junior Championship 2018, yang akan berlangsung pada Minggu (18/11/18) dinihari mulai pukul 01.00 WIB.

XD:

Leo Rolly Carnando/Indah Cahya Sari Jamil vs Shang Yichen/Zhang Shuxian (China) – Lapangan 1, pertandingan 1

Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Wang Chan/jeong Na Eun (Korea) – Lapangan 4, pertandingan 1

Baca Juga

WD:

Ribka Sugiarto/Febriana Dwipuji Kusuma vs Pearly Koong Le Tan/Ee Wei Toh (Malaysia) – Lapangan 1, pertandingan 4

Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva vs Liu Xuanxuan/Xia Yuting (China) – Lapangan 4, pertandingan 4

Terus Ikuti Update World Junior Championship 2018 dan Berita Olahraga Lainnya di FOOTBALL265.COM

RaketRehan Naufal dan Siti FadiaBWF World Junior Championships 2018

Berita Terkini