SEA Games 2019 Bisa Jadi Kado Natal yang Manis untuk Ruselli Hartawan
FOOTBALL265.COM - Ruselli Hartawan berhasil memastikan satu tempat di final tunggal putri Bulutangkis SEA Games 2019, sehingga berpeluang menutup tahun dengan capaian manis.
Datang sebagai pemain non unggulan di SEA Games 2019, Ruselli Hartawan mampu mengejutkan dengan terus melaju ke final sektor tunggal putri.
Bahkan tak main-main, keberhasilan Ruselli menembus final dilakukannya dengan mengalahkan unggulan pertama dari Thailand, Pornpawee Chochuwong lewat dua set langsung 21-9 dan 21-10.
Keberhasilan Ruselli secara langsung menjadi harapan buat Indonesia bisa meraih medali emas di sektor tunggal putri. Setelah sebelumnya pemain yang lebih diunggulkan, Gregoria Mariska Tunjung justru tersingkir di babak perempatfinal.
Bukan hanya buat Indonesia, keberhasilan Ruselli Hartawan menembus final SEA Games 2019 juga menjadi harapan besar buat dirinya sendiri untuk bisa menutup tahun buruknya dengan hasil manis, atau bisa dikatakan sebagai kado natal yang indah bagi dirinya.
Ruselli Hartawan
Tak berlebihan rasannya jika menyebut tahun 2019 ini sebagai tahun yang buruk buat Ruselli Hartawan.Sebab dari 17 turnamen BWF yang diikutinya sepanjang tahun 2019 ini, tak ada satupun yang berujung menjadi juara. Bahkan untuk sekadar menembus babak semifinal, tak sekalipun bisa dilakukan oleh pebulutangkis 21 tahun itu.
Paling baik, Ruselli hanya mampu menembus babak perempatfinal. Ketika berlaga di Akita Master, Indonesia Master, Macau Open dan Hong Kong Open. Selebihnya Ruselli harus rela langsung tersingkir di putaran pertama atau kedua turnamen yang diikutinya.
Catatan di atas menjadi hal yang buruk, sebab juga merupakan penurunan dari tahun sebelumnya, 2018, di mana satu final dan dua semifinal bisa ditembus Ruselli Hartawan.
Tahun buruk 2019 ini juga ditandai Ruselli Hartawan dengan penurunan drastis peringkatnya di ranking BWF. Mengawali tahun 2019 di peringkat sembilan, bahkan sempat menembus peringkat enam, Ruselli Hartawan perlahan tapi pasti, terus menurun hingga kini ada di peringkat 32 dunia.
Maka dari itu, capaian Ruselli Hartawan bisa menembus final SEA Games 2019 adalah angin segar buatnya bisa menutup tahun 2019 ini dengan hasil manis, yakni pencapain juara. Hal itu juga yang tentu jadi harapan besar publik bulutangkis Tanah Air Indonesia.