x

Semangat Berkobar, Menpora Yakin Bulutangkis Indonesia Berjaya di Olimpiade

Kamis, 6 Februari 2020 21:15 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Indra Citra Sena
Menpora Zainudin Amali saat kunjungan kerja di Surabaya, Minggu (24/11/19).

FOOTBALL265.COM - Menpora Zainudin Amali mengunjungi Pelatnas PBSI di Cipayung. Hal ini sebagai bentuk dukungan bagi perjuangan bulutangkis Indonesia berlaga di ajang Olimpiade Tokyo 2020 dan kejuaraan beregu Asia.

"Hari ini saya datang ke pelatnas bulutangkis sekaligus melihat sejauh mana kesiapan anak-anak kami yang akan berangkat mengikuti kejuaraan untuk pengumpulan poin ke olimpiade Tokyo 2020," kata Zainudin Amali, Kamis (6/2/20).

Baca Juga

Dalam kunjungannya, Zainudin pun senang melihat para atlet bulutangkis Indonesia. Bahkan, bagi politisi Partai Golkar ini para atlet tampak bersemangat.

"Saat bertemu dengan atlet mereka tidak ada yang berkeluh kesah. Malah sempat saya tanya, apakah kalian siap? Mereka bilang siap. Di pelatnas PBSI pun terlihat mereka bersemangat," ucapnya.

Baca Juga

Dari hasil kunjungannya, Zainudin Amali optimistis atlet itu juga yang membuatnya yakin terhadap hasil akhir nanti di Olimpiade Tokyo 2020 dan kejuaraan beregu Asia. 

"Saya tak pernah memberi target, tapi maksimal lah. Seperti kemarin, kami tidak menyangka dapat tiga gelar di ajang Indonesia Masters 2020. Saya juga melihat semangat anak-anak jadi tambah yakin," tukas dia.

PBSIMenporaBulutangkisBerita OlahragaZainudin AmaliBerita Bulutangkis

Berita Terkini