Pengamat Bulutangkis Malaysia Ingatkan Pelatih Indonesia Soal Hal Ini
FOOTBALL265.COM - Pengamat bulutangkis Malaysia, Datuk Seri Jalani Sidek, memperingatkan pelatih bulutangkis asal Indonesia yang melatih ganda putra Negeri Jiran, yakni Flandy Limpele soal hal ini.
Menurut pengamat bulutangkis Malaysia tersebut, pelatih bulutangkis asal Indonesia, Flandy Limpele disarankan untuk tetap memberikan batasan kepada pemainnya meskipun baik pelatih dan pemain harus tetap menjaga hubungan baik.
"Saya tidak menyangkal bahwa penting baginya (Flandy) untuk mengetahui kebaikan para pemainnya karena dari sana ia dapat mengetahui apa yang perlu ia lakukan," katanya.
"Namun, hubungannya dengan pemain perlu dibatasi karena itu adalah faktor yang akan membuatnya menghormati pemain. Jika pemain menghormatinya, pemain pasti akan berjuang untuknya," ujar Jalani Sidek dikutip dari situs olahraga BH Sports.
Dituturkan lebih lanjut oleh pengamat bulutangkis Malaysia tersebut, pelatih bulutangkis asal Indonesia, Flandy Limpele harus lebih memastikan kalau pemainnya mengikuti apa yang menjadi arahannya untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.
"Dia perlu memastikan para pemain mengikuti apa yang dia inginkan untuk memastikan bahwa para pemain menghasilkan hasil yang mereka inginkan," pungkasnya.
Flandy Limpele sendiri telah tiba di Malaysia pada Jumat (10/07/20) lalu dan saat ini sedang menjalani masa karantina selama 14 hari. Peraih medali perunggu Olimpaide Athena 2004 bakal bergabung dengan ganda putra Negeri Jiran pada akhir Juli mendatang.
Flandy Limpele dalam melaksanakan tugasnya akan dibantu langsung oleh dua asisten pelatih, yakni mantan pelatih kepala ganda putri Rosman Razak dan mantan pemain Malaysia, Hoon Thien How.