x

Italia Terbuka Berlanjut di Tengah Guyuran Hujan, Djokovic Marah-marah ke Wasit

Rabu, 12 Mei 2021 12:38 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
Novak Djokovic menerima perawatan di tengah pertandingan babak ketiga Australian Open 2021.

FOOTBALL265.COM – Petenis asal Serbia, Novak Djokovic, mengungkapkan kekesalannya kepada wasit yang memutuskan melanjutkan pertandingan Italia Terbuka 2021 meski cuaca sedang buruk.

Babak 32 besar turnamen Italia Terbuka 2021 diawali dengan hujan yang mengguyur permukaan lapangan tanah liat di Foro Italico, Roma.

Novak Djokovic, yang merupakan unggulan pertama, berhadapan dengan petenis Amerika, Taylor Fritz di putaran kedua itu. Pertandingan itu sendiri awalnya tetap digelar di bawah guyuran hujan.

Baca Juga
Baca Juga

Fritz, yang menyingkirkan petenis nomor satu Inggris Dan Evans pada putaran sebelumnya, menyamakan kedudukan 5-5 pada set kedua saat hujan mulai turun.

Dilansir dari ESPN, Djokovic mulai tidak senang dan merasa terganggu karena kesulitan bertanding di lapangan yang becek akibat guyuran hujan. Alhasil, dia meluapkan amarahnya kepada wasit.

“Berapa banyak yang ingin kamu mainkan?” Djokovic berteriak pada wasit Nacho Forcadell. “Saya meminta Anda (menunda jalannya laga) tiga kali; Anda tidak mendengarkannya.”

Akhirnya, pertandingan itu dihentikan oleh wasit selama tiga jam lamanya sampai cuaca benar-benar kembali cerah.

Baca Juga
Baca Juga

Pemenang Grand Slam 20 kali itu memilih berlindung di area terowongan saat hujan semakin deras, namun Fritz bertahan di kursi sisi lapangan dengan harapan pertandingan bisa berlanjut ketika dia mampu bangkit dari ketinggalan.

Pertandingan berlanjut dengan Djokovic memastikan kemenangan 6-3 7-6 (5), yang membuat dirinya berhak melaju ke babak berikutnya.


1. Asa Djokovic ke Prancis Terbuka

Novak Djokovic

Berbicara setelah pertandingan itu, Djokovic mengatakan melanjutkan laga dengan kondisi cuaca yang buruk sangatlah aneh.  Ini menjadi tantangan yang berat bagi dirinya dan Fritz untuk mengontrol permainan.

“Itu adalah pertandingan yang sangat aneh dengan kondisi yang aneh,” kata Djokovic.

“Jelas, bermain di bawah hujan tanpa henti selama hampir dua set penuh, itu menantang bagi saya dan dia (Fritz),” lanjutnya.

Dalam upayanya mengejar gelar juara keenam di Roma,  Djokovic akan menghadapi pemain asal Inggris, Cameron Norrie di babak 16 besar yang akan digelar hari Jumat (13/05/21) besok.

Djokovic sendiri berenncana pulang ke kampung halamannya selepas mengikuti Italia Terbuka. Di sana dia akan berkompetisi di ajang ATP 250 Belgrade Terbuka.

Kedua ajang ini menjadi pemanasan Djokovic sebelum perjalanan ke Roland Garros untuk menantang gelar Grand Slam di Prancis Terbuka.

ATPATP MasterSerbiaNovak DjokovicItalia Terbuka (Roma Masters)TenisBerita Tenis

Berita Terkini