x

Hasil Final Bulutangkis PON XX Papua 2021: Rehan/Gischa Sumbang Emas untuk Jatim

Rabu, 13 Oktober 2021 15:40 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Yosef Bayu Anangga
Rehan/Gischa Sumbang Emas untuk Jatim dari cabang olahraga bulutangkis nomor perorangan

FOOTBALL265.COM – Rehan Naufal/Marsheila Gischa Islami (Jawa Timur) sukses menyumbang medali emas cabor bulutangkis untuk Jawa Timur (Jatim) usai menang di final PON XX Papua.

Bermain di GOR Jatiwaringin, Jayapura, Papua, Rabu (13/10/2021) pagi WIB,  Rehan/Gischa mampu mengalahkan pasangan Jawa Tengah  Bagas Maulana/Indah Cahya Sari jamil .

Merunut jalannya pertandingan, pertandingan berjalan sengit di set pertama. Namun, Rehan/Gischa mampu bermain lebih tenang dan menang 21-19.

Pada set kedua, pertandingan masih sama ketatnya, namun kemenangan berhasil diambil alih pasangan debutan Bagas/Indah dengan skor 19-21.

Baca Juga
Baca Juga

Sayangnya penampilan baik Indah Cahya tak bisa diteruskan menjelang akhir set ketiga. Bermain dalam durasi 1 jam 14 menit, Indah Cahya menderita kram yang membuatnya tak bisa melanjutkan pertandingan.

Hingga akhirnya skor akhir adalah 21-19, 19-21, 15-6 (retired) untuk kemenangan Rehan/Gischa.  Atas prestasinya yang bisa meraih emas medali emas di PON XX Papua, Rehan /Gischa membeberkan kunci kemenangannya.

Baca Juga
Baca Juga

“Intinya tadi sih kita berusaha semaksimal mungkin, jangan sampai kebawa pola permainan lawan. Dan kita tahu juga Gischa main rangkap di ganda putri, sedangkan saya hanya di ganda campuran saja,"

"Jadi saya bilang ke Gischa untuk fokus depan saja, biarkan saya berusaha kejar bola setengah dan belakang,” papar Rehan melansir laman PB Djarum.

Kedua pemain yang sama-sama anggota tim Pelatnas itu mengaku senang atas medali emas yang diraih di PON XX Papua kali ini. Terlebih para atlet bulutangkis sudah terbilang lama hiatus pertandingan karena pandemi Covid-19.


1. Hasil Pertandingan Final Bulutangkis PON XX Papua

Rehan/Gischa Sumbang Emas untuk Jatim dari cabang olahraga bulutangkis nomor perorangan

Berikut ini adalah hasil pertandingan cabang olahraga bulutangkis PON XX Papua pada Rabu (13/10/21):

PBSIBulutangkisBerita BulutangkisPON PapuaPON XX Papua 2021

Berita Terkini