Hasil Final All England 2022: Tekuk Ahsan/Hendra, Bagas/Fikri Sukses Raih Gelar Juara
FOOTBALL265.COM - Berikut hasil final All England 2022 pada Minggu (20/03/22), di mana Bagas/Fikri sukses menjadi juara saat debutnya di turnamen bulutangkis bergengsi itu.
Bertanding di Utilita Arena Birmingham, Bagas/Fikri yang berstatus non unggulan datang untuk menghadapi unggulan kedua yang sarat pengalaman, Ahsan/Hendra.
Meski tak unggul secara peringkat dan pengalaman, namun ini menjadi laga perdana kedua pebulutangkis ganda putra Indonesia itu dalam turnamen internasional. Jadi kedua pasangan, saling adu ngotot dan strategi sejak awal set pertama.
Adu cepat dari return servis tanggung Ahsan/Hendra, berhasil diselesaikan oleh Fikri untuk membuka keunggulan junior Indonesia ini dengan skor 1-0.
Bagas/Fikri terus memimpin setidaknya 3-0 atas Ahsan/Hendra. Hingga akhirnya pengembalian shuttlecock Fikri menyangkut net, untuk membuka poin bagi Ahsan/Hendra menjadi 3-1.
Saat poin pertama berhasil diraih, Ahsan/Hendra tampil lebih ngotot dengan penempatan bola yang apik. Hal itu membuat keduanya berhasil mempersempit ketertinggalan menjadi 3-2.
Meski demikian, Bagas/Fikri masih memimpin permainan. Ahsan/Hendra kembali berhasil mempersempit kedudukan menjadi 8-8. Mencoba tampil nothing to lose, serangan Bagas/Fikri kian variatif untuk meraih keunggulan tipis, 15-14.
Ahsan yang sedang cedera betis sejak perempat final All England 2022, berhasil terus memaksakan skor ketat menjadi 20-19.
Beruntung bagi Bagas/Fikri ketika meraih match point, smash keras Fikri berhasil menghujam jantung pertahanan Ahsan/Hendra untuk meraih poin kemenangan di set pertama.
Dengan kondisi demikian, hasil final All England 2022 ganda putra antara Bagas/Fikri vs Ahsan/Hendra di set pertama adalah 21-19.
1. Tetap Sengit Babak Kedua
Sebelum memasuki set kedua babak final All England 2022, Ahsan sempat mendapatkan perawatan dari medis karena cedera betis yang dialami.
Meski demikian, sejak awal set kedua pertandingan antara Bagas vs Fikri dan Ahsan/Hendra, skor selalu berlangsung ketat, 2-2. Bahkan, Hendra/Ahsan memimpin jauh 4-8.
Saat Ahsan/Hendra unggul separuh angka di set kedua, sayangnya pasangan berjuluk The Daddies itu seolah kehilangan momentum.
Sebaliknya, Bagas/Fikri tampil ngotot dengan meraih 4 poin beruntun berkat permainan dengan tempo ketat yang diperagakan. Alhasil Bagas/Fikri berhasil menyamakan kedudukan menjadi 8-8.
Pada poin inilah, kepercayaan diri Bagas/Fikri kembali membuncah. Pebulutangkis ganda putra ranking 28 dunia itu berhasil membalikkan kedudukan menjadi 11-8 atas Ahsan/Hendra.
Saat interval set kedua babak final All England 2022 antara Bagas vs Fikri dan Ahsan/Hendra, pertandingan berjalan lebih menegangkan.
Bagas/Fikri yang sedang berada di ‘atas angin’, berhasil memanfaatkan keunggulan stamina dengan memaksakan pertandingan berlangsung dengan tempo ketat. Hasilnya, mereka berhasil unggul 14-10.
Cedera yang membebat Ahsan, tak bisa dipungkiri membuat langkah duet Ahsan/Hendra menjadi terbatas. Beberapa pukulan Bagas/Fikri tak bisa dikembalikan dengan sempurna.
Alhasil, Bagas/Fikri tampil sempurna untuk memenangkan set kedua dengan kedudukan 21-13 atas Ahsan/Hendra. Jadi secara kesuluruhan, hasil final All England 2022 antara Bagas/Fikri vs Ahsan Hendra adalah 21-19, 21-13.
Pertandingan dilangsungkan selama 36 menit. Catatan penting lainnya, gelar All England 2022 menjadi pencapaian tertinggi bagi Bagas/Fikri sejak menjadi runner up Belgian International 2021 lalu.
2. Live Streaming All England 2022
Berikut adalah selengkapnya jadwal babak final turnamen All England 2022, Minggu (20/03/22). Laga dimulai pada pukul 12.00 waktu setempat, atau pukul 19.00 WIB.
- An Se-young vs Akane Yamaguchi (Skor: 15-21, 15-21)
- Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (21-19, 21-13)
- Nami Matsuyama/Chiharu Shida vs Zhang Shu Xian/Zheng Yu
- Yuta Watanabe/Arisa Higashino vs Wang Yi Lyu /Huang Dong Ping
- Lakshya Sen vs Viktor Axelsen
Link Live Streaming:
Seluruh pertandingan di All England 2022, akan bisa disaksikan melalui siaran langsung televisi MNC TV dan INews TV. Sedangkan link live streaming, anda bisa mengakses platform RCTI Plus.
RCTI Plus (Klik di Sini)
Perhatian!
- INDOSPORT tidak bertanggung jawab atas kualitas tayangan.
- Jadwal bisa berubah sewaktu-waktu.