x

Jelang Lawan Shesar Hiren, Lee Zii Jia Curhat Soal Kelelahan dan Cedera di Malaysia Open 2022

Kamis, 30 Juni 2022 10:45 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Indra Citra Sena
Tunggal putra tuan rumah, Lee Zii Jia, saat ini dihantui cedera. Namun dia siap menghadapi Shesar Hiren Rhustavito, di babak 16 besar Malaysia Open 2022.

FOOTBALL265.COM – Tunggal putra tuan rumah, Lee Zii Jia, saat ini dihantui cedera dan kekelahan. Namun dia mengaku siap menghadapi pemain Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, di babak 16 besar Malaysia Open 2022.

Rangkaian turnamen melelahkan berlangsung dalam tiga minggu, dimulai dengan Indonesia Masters (7-12 Juni), dan Indonesia Open (14-19 Juni), dengan jeda semingu sebelum Malaysia Open (28 Juni – 3 Juli).

Baca Juga

Sebagian besar peserta Malaysia Open 2022 hampir dipastikan mengalami kelelahan fisik lantaran padatnya jadwal tersebut. Tak terkecuali, tunggal putra nomor 5 dunia, Lee Zii Jia.

Keputusannya mundur dari ajang Singapore Open dan Commonwealth Games beberapa waktu mendatang menjadi bukti bahwa fisik Lee Zii Jia mulai kelelahan.

Terlebih, Lee Zii Jia saat ini masih dalam fase pemulihan cedera pinggul. Jika Zii Jia memaksakan diri pada pertandingan jelas akan berisiko membuat cederanya kambuh.

Baca Juga

Namun, Lee Zii Jia mampu bertahan di babak pertama Malaysia Open 2022 tanpa mengalami cedera. Dia bahkan mengalahkan Nhat Nguyen dari Irlandia dengan skor 21-15, 21-11 dalam tempo 47 menit.

“Sebagian besar pemain yang bermain di turnamen ini lelah dan itu (cedera pinggul yang saya alami) bukan alasan (untuk menyerah),” ujar Lee Zii Jia usai pertandingan kemarin, dilansir dari The Star.

“Turnamen ini tentang siapa yang tahan uji fisik sampai akhir,” lanjutnya.

Baca Juga

Selanjutnya, Lee Zii Jia akan berhadapan dengan tunggal putra Indonesia Shesar Hiren Rhustavito yang melaju ke babak kedua usai Rasmus Gemke dari Denmark mundur karena cedera.

Rasmus Gemke memenangkan gim pertama dengan skor 21-15, namun dia mundur saat tertinggal 9-11 di gim kedua. Alhasil, Shesar dinyatakan menang secara WO.


1. Strategi Zii Jia Lawan Shesar Hiren

Tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rushtavito di Malaysia Open 2022.

Menghadapi Shesar Hiren yang jadi pahlawan Indonesia di Piala Thomas 2022 kemarin, Lee Zii Jia mengatakan dirinya tidak akan bermain gegabah.

Lebih dari itu, Malaysia Open 2022 kali ini akan menjadi turnamen pertama yang ingin dia menangkan di depan fans-nya sendiri sejak kalah di babak pertama Malaysia Open 2019 silam.

Baca Juga

“Saya lebih tenang dan dewasa dalam menangangi tekanan sekarang, dan juga memiliki kepercayaan diri untuk bermain di depan penonton yang banyak,” sambung Lee Zii Jia.

“Saya akan datang dengan persiapan karena ini akan menjadi pertandingan yang sulit,” tandasnya.

Lee ZIi Jia sendiri memiliki keunggulan atas Shesar, di mana dia telah memenangkan empat dari tujuh pertandingan yang telah mereka mainkan sejauh ini.

Baca Juga

Kemenangan terakhir Lee Zii Jia atas Shesar terjadi di ajang Thailand Open 2022, di mana dia menang secara rubber gim dengan skor 10-21 21-14 16-21.


2. Kento Momota dan Viktor Axelsen di Malaysia Open 2022

Kento Momota dan Viktor Axelsen di BWF World Tour 2019.

Unggulan kedua Kento Momota lolos otomatis ke babak dua setelah lawannya Kantaphon Wancharoen mengundurkan diri. Di babak kedua hari ini, Momota akan bertemu Angus Ng Ka Long dari Hong Kong.

Sementara unggulan teratas Viktor Axelsen dari Denmark kan menghadapi pemain Hong Kong lainnya Lee Cheuk Yiu.

Sekadar informasi, Malaysia Open kembali digelar tahun ini setelah pandemi Covid-19, di mana Lee Chong Wei menjadi pemain tuan rumah terakhir yang menjadi juara di edisi 2018.

Lee Chong Wei dinobatkan sebagai pemain yang paling banyak memenangkan kejuaraan ketika ia juga memenangkan gelar pada tahun 2004, 2005, 2006, 2008, 2009, 2010, 2011, 2012, 2013, 2014 dan 2016.

MalaysiaShesar Hiren RhustavitoBulutangkisLee Zii JiaBerita BulutangkisMalaysia Open 2022

Berita Terkini