Perjuangan Praveen Demi Ketemu Melati di Yogyakarta, Ban Mobil Sampai Kempes Tiga Kali
FOOTBALL265.COM – Demi mendukung Melati Daeva yang bertanding dengan partner baru di Indonesia International Series 2022, ban mobil Praveen Jordan sampai harus kempes tiga kali.
Diketahui, Melati Daeva menggandeng Reza Pahlevi untuk tampil di Indonesia International Series 2022 yang berlangsung pada 20-25 September 2022 di GOR Amongrogo.
Melati Daeva terpaksa bercerai sementara dengan Praveen Jordan yang masih harus menjalani masa pemulihan pasca operasi cedera pinggang.
Meski baru debut, namun Reza/Melati tampil meyakinkan sampai ke semifinal International Series. Hal itu membuat Praveen Jordan bersemangat mendukung Melati Daeva langsung ke Yogyakarta.
Melansir kanal Youtube Praveen Jordan, perjalanan untuk mendukung Melati Daeva pun terbilang tidak mudah. Apalagi mobil yang dikendarai dengan rekan-rekannya terpaksa kempes tiga kali di tol.
“Insiden nih bang?” ucap kameramen.
“Bannya kempes, rest area masih 12 kilometer lagi,” jawab Praveen Jordan di vlognya.
Gara-gara ban mobilnya kempes, Praveen Jordan gagal menonton pertandingan Reza/Melati di babak semifinal Indonesia International Series 2022 yang berlangsung Sabtu (24/09/22).
Beruntung Reza/Melati sukses melesat ke final pada Minggu (25/09/22) Indonesia International Series 2022. Jadinya, Praveen Jordan bisa menonton langsung final Reza/Melati menantang Dejan/Gloria.
“Sekarang lagi nonton kesayangan. Kemarin kan nggak jadi (nonton), gara-gara ban kempes tiga kali,” ucap Praveen Jordan saat di GOR Amongrogo.
1. Perjalanan dari Malam ke Siang demi Melati
Lebih lanjut, Praveen Jordan yang saat itu ditemani mantan Humas PBSI, Fellya Hartono, mengatakan bahwa dia tidak mudah untuk datang mendukung Melati Daeva ke Indonesia International Series 2022.
“Dari malem sampai siang (perjalanan), sampai sini nggak dapet (pertandingannya Melati),” ucap Praveen Jordan.
Saat itu pertandingan final Indonesia International Series 2022 berakhir dengan kemenangan Dejan/Gloria atas Reza/Melati dengan skor 19-21, 21-9, 23-21.
Tak peduli dengan siapapun yang menang, lelah Praveen Jordan terbalas tuntas ketika Reza Pahlevi/Melati Daeva vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja begitu apik bermain di Indonesia International Series 2022.
“Seru-seru, bolehlah (penampilan Reza/Melati dan Dejan/Gloria),” kata Praveen Jordan mendeskripsikan jalannya pertandingan.
Bahkan ketika berbincang dengan Fellya Hartono, Praveen Jordan secara terang-terangan mengatakan bahwa dia sudah rindu untuk bertanding bulutangkis.
“ Kangen main gak?” kata Fellya Hartono ke Praveen Jordan.
“Gua latihan aja udah kangen banget,” jawab Praveen Jordan.
Praveen Jordan memang diproyeksikan untuk bisa sembuh dan siap tampil bertanding pada 2023, dimana pencarian poin kualifikasi Olimpiade 2024 sudah dimulai.
Bagaimanapun duet Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti adalah ganda campuran dengan ranking tertinggi yang dimiliki Indonesia.
2. Praveen/Melati Diwaspadai Media China
Perlu diketahui, Praveen /Melati menjadi salah satu ganda campuran yang berharap segera comeback untuk misi ke Olimpiade 2024.
Tercatat keduanya telah absen dari segala kompetisi sejak Indonesia Open 2022 pada Juni lalu. Alasannya lantaran Praveen Jordan sedang menjalani pemulihan pasca operasi cedera pinggang.
Meski begitu, ada alasan selanjutnya mengapa China tetap harus mewaspadai comebacknya Praveen Jordan /Melati Daeva dalam perburuan poin menuju Olimpiade 2024.
Hal itu tak lain karena mereka tidak ingin deja vu Olimpiade 2016 terulang di Paris saat China mengenaskan tanpa emas yang akhirnya diraih Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. Padahal, pasangan Indonesia sedang dalam kondisi terpuruk sebelum Olimpiade.
Baca selengkapnya: Media China Sebut Praveen/Melati Layak Diwaspadai Jelang Olimpiade 2024, Alasannya Mengejutkan