Sambut Final Bulutangkis SEA Games 2023, Ana/Tiwi Siapkan Formula Manjur
FOOTBALL265.COM - Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, menyiapkan formula manjut menyambut final bulutangkis SEA Games 2023.
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Pratiwi menjadi salah satu wakil Indonesia di cabang olahraga (cabor) bulutangkis yang berpeluang mempersembahkan medali emas di SEA Games 2023.
Hal tersebut dikarenakan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Pratiwi mampu memenangkan pertandingan di babak semifinal bulutangkis SEA Games 2023.
Pada babak semifinal, Ana/Tiwi memiliki kesempatan untuk menghadapi ganda putri Malaysia, yakni Lee Xin Jie/Low Yeen Yuan.
Menyandang predikat sebagai unggulan pertama dalam ajang SEA Games 2023 di cabang olahraga (cabor) bulutangkis, pasangan Indonesia tersebut tidak menyia-nyiakan kesempatan.
Pasalnya, Ana/Tiwi mampu keluar sebagai pemenang di babak semifinal, usai mengalahkan Lee Xin Jie/Low Yeen Yuan melalui straight game, 21-9 dan 21-9.
Langkah Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dari babak 8 besar menuju ke partai puncak SEA Games 2023 cabor bulutangkis tergolong mudah.
Ana/Tiwi mengalahkan lawan-lawannya hanya melalui dua gim langsung, termasuk saat melawan Airah Mae Nicole Albo/Thea Marie Pomar (Filipina) di perempat final.
Tercatat, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi mampu menang atas Airah Mae Nicole Albo/Thea Marie Pomar, dengan skor 21-19 dan 21-18.
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi kini sedang fokus untuk menyambut final bulutangkis SEA Games 2023. Bahkan, mereka tidak segan membocorkan formulanya untuk meraih medali emas.
1. Ana/Tiwi Jalin Komunikasi yang baik
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan menghadapi ganda putri Indonesia lainnya, Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose.
Kedua pasangan Indonesia tersebut memang menjadi unggulan di nomor ganda putri gelaran SEA Games 2023.
Ana/Tiwi adalah unggulan pertama. Sementara itu, Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose unggulan kedua.
Maka tak ayal jika Ana/Tiwi dan Meilysa/Rachel masuk ke partai final bulutangkis SEA Games 2023, dan akan bertandingan pada Selasa (16/05/23).
Menyambut pertandingan melawan kolega senegaranya di final bulutangkis SEA Games 2023, Ana/Tiwi membocorkan formula manjur untuk meraih medali emas.
Menurut Febriana Dwipuji Kusuma, terus mempelajari kesalahan dan mengurangi kesalahan sendiri bisa jadi salah satu kunci.
Selain itu, Amalia Cahaya Pratiwi mengaku bahwa komunikasi yang intens sebelum pertandingan menjadi faktor lain untuk memenangkan partai final.
"Kami terus mempelajari apa kesalahan-kesalahan yang perlu diperbaiki di pertandingan sebelumnya dan kami berusaha menerapkan di pertandingan hari ini. Kami mengurangi mati-mati sendiri dan fokus pada pola mainnya,
"Kami berharap besok kami bisa mengulangi performa hari ini. Senang bisa masuk ke final SEA Games," ungkap Ana dari rilis yang diterima INDOSPORT.
"Biasanya kami sesaat sebelum pertandingan baru ngobrol akan bagaimana permainan di lapangan. Itu membuat kami tidak lupa apa yang menjadi tanggung jawab masing-masing," timpal Tiwi.