Brian Yang Jadi Kuda Hitam, Anthony Ginting Langsung Ketar-ketir di Singapore Open
FOOTBALL265.COM – Anthony Ginting dibuat ketar-ketir jelang melawan Brian Yang di babak kedua ajang bulutangkis Singapore Open 2023.
Anthony Ginting menjadi salah satu dari segelintir wakil Indonesia yang lolos ke babak kedua Singapore Open 2023, yang berlangsung pada 6-11 Juni pada pekan ini.
Pada babak awal, atlet yang akrab disapa Onik ini menang atas wakil Hong Kong yakni Ng Ka Long Angus dengan skor cukup ketat dengan skor 21-15 dan 24-22 pada babak pertama.
Tunggal putra peringkat kedua di ranking BWF ini nantinya akan berhadapan dengan wakil Kanada, Brian Yang pada babak 16 besar pada Kamis (08/06/23) sore WIB.
Meski Brian bukanlah pemain unggulan, dan peringkatnya kalah jauh yakni ada di posisi ke-26 dalam ranking BWF, tetapi Anthony Ginting tak mau jemawa.
Pasalnya, Brian Yang sering disebut sebagai kuda hitam, karena walau bukan pemain unggalan akan tetapi ia kerap merepotkan sejumlah pemain papan atas.
Contohnya saja Brian pernah menggeprek Chou Tien Chen dengan skor 21-9 dan 21-14 di babak pertama Indonesia Masters 2023.
Selain itu Brian juga pernah mengalahkan sejumlah pemain top lainnya seperti Kenta Nishimoto, dan terbaru ialah mengandaskan Rasmus Gemke dengan skor 21-18 dan 21-14 di babak pertama Singapore Open 2023.
Hal ini pun menjadi pertimbangan penting bagi Anthony Ginting jelang berhadapan dengan Brian Yang di babak kedua ajang Super 750 tersebut.
Anthony Sinisuka Ginting cukup dibuat ketar-ketir melawan Brian Yang di Singapore Open 2023, yang ia ungkapkan secara langsung saat wawancaranya bersama BWF.
1. Anthony Ginting Ketar-ketir Hadapi Brian Yang
Hal ini diketahui dari unggahan terbaru BWF Media pada Kamis (08/06/23) siang WIB, soal wawancara Anthony Ginting melawan Brian Yang.
Anthony Ginting mengatakan bahwa Brian memiliki kekuatan dan juga pemain yang berkualitas sehingga dia mewaspadai permainan lawannyan.
“Brian Yang memiliki kekuatan dan dia adalah pemain berkualitas,” ucap Anthony Ginting dari cuitan BWF Media.
Lebih lanjut Onik juga menyoroti rekam jejak Brian yang dalam mengalahkan sejumlah pemain papan atas dunia.
“Apalagi jika dilihat dari rekam jejaknya dia mampu mengalahkan beberapa pemain top dunia,” jelasnya.
Sementara itu, jika ditilik dari posisi ranking BWF maupun head-to-head-nya, Anthony Ginting lebih unggul ketimbang lawannya.
Berdasarkan ranking BWF, Anthony Ginting berada di posisi kedua. Sedangkan Brian Yang menempati posisi ke-26.
Lalu Anthony Ginting juga lebih unggul berdasarkan head-to-head BWF, yakni pernah satu kali menang saat keduanya bersua di ajang Piala Sudirman 2023.
Saat itu Anthony Ginting berhasil menang dalam dua gim langsung dengan skor 21-17 dan 21-16 di major event pembuka perhitungan poin Olimpiade Paris 2024.
Kini Anthony Ginting akan bersua dengan Brian Yang untuk kedua kalinya pada babak kedua Singapore Open 2023.