Jadwal Kejuaraan Dunia Bulutangkis Hari Ini: 5 Wakil Turun, Menanti Kiprah Jonatan Christie
FOOTBALL265.COM - Jadwal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023 pada hari ini, Senin (21/08/23), menanti kiprah Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo.
Jonatan Christie, Chico Aura Dwi Wardoyo dan tiga wakil lain menjadi tumpuan Indonesia pada hari pertama ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023 yang berlangsung di Copenhagen, Denmark.
Hal tersebut dikarenakan Anthony Sinisuka Ginting harus mengundurkan diri dari gelaran Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023, mengingat dia masih berduka atas meninggalnya sang ibunda.
Sementara itu, Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo akan bertemu dengan lawan yang tangguh dalam putaran awal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023.
Pada babak 64 besar, Jojo akan menghadapi pemain bulutangkis tunggal putra unggulan Malaysia, Lee Zii Jia.
Meskipun berada di atas Lee Zii Jia dalam ranking BWF, tetapi Jonatan Christie mempunyai rekor yang buruk ketika bertemu dengan pebulu tangkis Malaysia tersebut.
Tercatat, Jojo belum pernah memetik kemenangan atas Lee Zii Jia sejak bertemu pada turnamen All England 2020 lalu.
Di sisi lain, Chico akan bertemu dengan pebulu tangkis asal Australia, Nathan Tang, di babak awal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023.
Chico Aura Wardoyo belum pernah berhadapan dengan Nathan Tang. Sehingga, pertemuan antara keduanya akan menarik untuk disaksikan, meski Chico memiliki ranking yang lebih tinggi.
Selain Jonatan Christie dan Chico aura Dwi Wardoyo, masih ada wakil Indonesia lainnya yang akan bermain. Maka dari itu, simak jadwal lengkap Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023 berikut ini.
1. Jadwal Kejuaraan Dunia Bulutangkis Babak 64 Besar
Tidak hanya Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo yang bakal berlaga di babak 64 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023.
Pasalnya, masih ada Putri Kusuma Wardani di sektor tunggal putri, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja di ganda campuran, dan Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto di ganda putri.
Berikut ini adalah jadwal Kejuaraan Dunia Bulutangkis yang akan berlangsung di Royal Arena, Copenhagen, Denmark.
Senin, 21 Agustus 2023
- Tunggal Putra
18.25 WIB Nathan Tang (Australia) vs Chico Aura Dwi Wardoyo
19.50 WIB Lee Zii Jia (Malaysia) vs Jonatan Christie
- Tunggal Putri
15.05 WIB Putri Kusuma Wardani vs Polina Buhrova (Ukraina)
- Ganda Putri
19.00 WIB Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Stine Kuespert/Emma Moszczynski (Jerman)
- Ganda Campuran
16.30 WIB Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang) vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja