x

Hadiah Kumamoto Masters 2023: Gregoria Raih Setengah Miliar, Ginting Nol Besar

Minggu, 19 November 2023 18:45 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung meraih gelar juara Kumamoto Masters 2023, Minggu (19/11/2023). (Foto: PP PBSI)

FOOTBALL265.COM - Hadiah Kumamoto Masters 2023 bak langit dan bumi, Gregoria Mariska membawa pulang nyaris setengah miliar, sementara Anthony Ginting nol besar.

Gregoria Mariska Tunjung sukses merengkuh gelar juara Kumamoto Masters 2023, Minggu (19/11/23). Bertanding di Kumamoto Prefectural Gymnasium, ia sukses melibas Chen Yufei.

Baca Juga

Meski di atas kertas Gregoria Mariska tertinggal dari Chen Yufei, namun di babak final Kumamoto Masters, Gregoria justru bisa membekuk lawannya dengan skor telak 21-12, 21-12.

Dengan kemenangan ini, maka Gregoria Mariska berhak membawa pulang hadiah sebesar 31.500 USD atau sekitar Rp473 juta.

"Kuncinya, karena penampilan saya hari ini di lapangan cukup tenang. Motivasi saya hari ini sangat terlihat. Saya sangat tahu saya harus bekerja keras untuk menghadapi Chen Yufei. Jadinya saya sangat siap," tutur Gregoria.

"Saya juga diuntungkan dengan penampilan Chen Yufei yang tidak dalam performa bagus hari ini. Dia juga banyak melakukan sendiri."

Baca Juga

Selain Gregoria Mariska, pemain Indonesia lainnya yang bisa melangkah cukup jauh di Kumamoto Masters adalah Jonatan Christie. Hanya saja, ia kandas di babak perempat final.

Jonatan Christie menghadapi lawan tangguh sekaligus tunggal putra terbaik dunia, Viktor Axelsen. Pemain Indonesia harus mengakui keunggulan Denmark, skor 21-15, 18-21, 9-21.

Pencapaian ini membuat Jonatan Christie berhak membawa pulang hadiah sejumlah 2.520 USD atau nyaris mencapai Rp38 juta.

Baca Juga

1. Anthony Ginting Pulang dengan Tangan Hampa

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting kandas di babak pertama Kumamoto Masters 2023. (Foto: PBSI)

Mayoritas wakil Indonesia kandas di babak pertama dan babak kedua Kumamoto Masters 2023. Sebagai turnamen BWF level Super 500, pemain yang tumbang di babak awal tak akan mendapat uang kompensasi.

Maka dari itu, Anthony Sinisuka Ginting yang kandas di babak pertama Kumamoto Master saat melawan Weng Hong Yang asal China, harus pulang ke Indonesia dengan tangan hampa.

Baca Juga

Demikian pula beberapa pemain unggulan seperti Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Dari sektor ganda putra, hanya Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan dan pasangan racikan baru, Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat yang tembus 16 besar.

Maka dari itu, pasangan Pramudya/Yeremia dan Kevin/Rahmat berhak membawa pulang hadiah sebesar 1.575 USD atau lebih dari Rp23 juta. Namun, sebagai pemain ganda, tentu saja hadiah tersebut harus dibagi dua.

Pemain lainnya yang harus pulang dengan tangan hampa dari Kumamoto Masters adalah Shesar Hiren Rhustavito, Chico Aura Dwi Wardoyo, dan Putri Kusuma Wardani.

Baca Juga

Sedangkan dari sektor ganda ada Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Nasib Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari sedikit lebih baik dengan melaju ke babak 16 besar Kumamoto Masters, meskipun pada akhirnya mereka kalah.

Setelah ini, para pemain Indonesia bersiap untuk menghadapi turnamen yang tak kalah penting, yakni China Masters 2023. Ajang ini akan digelar pada 21-26 November 2023.

Turnamen China Masters 2023 masih akan memperebutkan poin untuk BWF World Tour Finals 2023, sekaligus Road to Olympic 2024 nanti.

Baca Juga
Anthony Sinisuka GintingJonatan ChristieGregoria MariskaAnthony GintingBulutangkisBerita BulutangkisKumamoto Masters

Berita Terkini