FOOTBALL265.COM - Venue Aquatic Papua yang nantinya bakal mempertandingkan cabang olahraga renang pada perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua tahun 2021 mendatang mendapatkan apresiasi dari Pemerintah Provinsi Papua.
Pasalnya, Aquatic Papua ini menjadi salah satu venue renang terbaik di dunia dengan konstruksi yang megah dan memiliki fasilitas modern. Aquatic Papua juga baru saja mendapatkan sertifikat dari federasi renang dunia (FINA).
Plt Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda (Disorda) Provinsi Papua, Alexander Kapisa mengaku bangga dengan berdirinya venue Aquatic megah di Papua.
"Ini menjadi venue yang termegah dan salah satu yang terbaik di dunia, setelah baru-baru ini FINA melakukan sertifikasi dan memberikan kelayakan terhadap venue ini," ujar Kapisa kepada INDOSPORT, Jumat (07/08/20).
Kapisa berharap, dengan keberadaan venue Aquatic Papua bisa dimanfaatkan untuk melahirkan perenang-perenang handal dari Tanah Papua.
"Ini menjadi kebanggaan bagi kami masyarakat dan pemerintah Papua karena kontribusi yang diberikan oleh negara untuk kita. Venue ini juga menjadi yang terbaik di Indonesia dan kita harus bisa melahirkan atlet-atlet terbaik dari Papua untuk indonesia," pungkasnya.
Venue yang dibangun menggunakan dana APBN dengan menelan biaya sekitar Rp401 miliar ini memiliki tiga kolam renang yang meliputi kolam tanding dengan luas 25 meter x 51,23 meter dengan kedalaman 3 meter. Kolam pemanasan dengan luas 20 meter x 50 meter dengan kedalaman 1-2 meter. Dan kolam diving seluas 20 meter x 25 meter dengan kedalaman 5 meter.
Venue Aquatic juga memiliki kapasitas 1.569 kursi penonton dan ruangannya dilengkapi dengan pencahayaan lampu FOP berkapasitas 1.200 lux dan 1.500 lux. Sementara, suplai airnya memanfaatkan air tanah yang dijernihkan.