Komunitas

Roma Club Indonesia: 'Inter Akan Dominasi Pertandingan'

Minggu, 26 April 2015 01:27 WIB
Penulis: Yohanes Ishak | Editor: Galih Prasetyo
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT/GETTY IMAGES
 Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT/GETTY IMAGES

Inter yang bertindak sebagai tuan rumah tentu tidak ingin dipermalukan dihadapan pendukung mereka, tidak hanya itu mereka juga ingin memperbaiki catatan pertandingan di Serie A, usai dalam lima pertandingan terakhir dapat dikatakan pasukan Roberto Mancini menuai hasil yang kurang memuaskan, dimana mereka telah bermain imbang tiga kali dan masing-masing meraih satu kali kemenangan dan kekalahan.

Sementara di kubu tamu, tim Serigala ibukota memiliki catatan sedikit lebih baik, yakni sekali menelan kekalahan dan masing-masing dua kali mendapati hasil kemenangan dan seri. Jika melihat tabel klasemen, posisi AS Roma memang terpaut jauh dengan Inter Milan. AS Roma saat ini berada diposisi ketiga dengan mencatat 58 poin sedangkan Inter diposisi kesepuluh dengan menyegel 42 poin.

Meski unggul 16 angka di klasemen sementara, fans Roma di Tanah Air, yakni Roma Club Indonesia (RCI) mengakui pertandingan dini hari nanti akan lebih didominasi oleh rival mereka I Nerazzurri. Namun, sebagai pendukung sejati tentu mereka lebih optimis jika tim kesayangan mereka akan menang dengan skor 2-0.

"Pertandingan malam nanti akan berjalan 50:50 dan penguasaan bola lebih didominasi oleh Inter. Tapi hasilnya nanti tetap dimenangkan oleh Roma dengan skor 2-0 melalui gol (Juan) Iturbe dan (Francesco) Totti," tandas Humas Capitale RCI Jakarta, Muchamad Arif saat dihubungi INDOSPORT.

Selain itu, Arif mengaku dirinya tetap optimis jika posisi runner-up masih bisa direbut dari Lazio hingga akhir musim nanti, sementara untuk gelar Scudetto ia mengaku Juventus sudah sulit untuk dikejar.

"Kalau untuk Scudetto sepertinya Juventus sulit dikejar, tapi kalau posisi kedua, saya masih sangat optimis. Poin Roma dengan Lazio itu sama, jadi masih bisa direbut," tegasnya.

Rival sekota AS Roma tersebut saat ini berada diatas mereka dengan perolehan jumlah poin yang sama, yakni 58. Namun, karena Lazio lebih unggul dalam jumlah gol maka mereka yang berhak menempati posisi kedua di klasemen sementara Serie A saat ini. Dengan pertandingan yang masih menyisakan enam pertandingan lagi, bukan tidak mungkin jika Francesco Totti dan kawan-kawan dapat mewujudkan harapan para fansnya termasuk RCI.

3