Piala Presiden 2015

Persebaya United Ngotot Mainkan Dua Legiun Asing

Sabtu, 29 Agustus 2015 15:48 WIB
Kontributor: Fajar Kristanto | Editor: Zainal Hasan
© Ardiyansyah/INDOSPORT
Sengbah Kennedy Copyright: © Ardiyansyah/INDOSPORT
Sengbah Kennedy

Seperti diberitakan sebelumnya, Kennedy dan Mbamba tak diperbolehkan main karena terganjal Kartu Izin Tinggal Sementara (Kitas). Namun, Persebaya United menunjukkan gelagat untuk mendobrak aturan yang sudah dicanangkan oleh Mahaka Sports and Entertainment.

Mahaka selaku penyelenggara Piala Presiden 2015 sudah menegaskan bahwa pemain asing yang tidak mengantongi Kitas, tak diperbolehkan main di turnamen ini. Bajul Ijo ketiban sial karena Kennedy dan Mbamba termasuk pemain yang ternyata tak beres administrasinya.

Parahnya, Persebaya United ternyata masih ngotot berusaha agar Kennedy dan Mbamba bisa main di Piala Presiden 2015. "Sampai saat ini kami masih mengupayakan agar Kitas itu keluar," ucap Sekretaris Tim Persebaya United Rahmad Sumanjaya.

Rahmad mengklaim masih ada kesempatan bagi Kennedy dan Mbamba untuk membela Persebaya di Piala Presiden. Bahkan Persebaya United juga mengaku mendapat lampu hijau dari Mahaka.

"Pihak penyelenggara memberikan waktu sampai surat itu benar-benar keluar. Jadi masih ada kesempatan dan kami akan mengejar kesempatan itu," papar Rahmad.

Keringanan yang diberikan oleh pihak Mahaka, membuat Persebaya United seolah menjadi anak emas. Pasalnya kondisi serupa tidak berlaku bagi tim lain. Persela Lamongan misalnya. Mereka legowo kehilangan dua pemain asing karena Kitas, yakni Banaken Bossoken dan Frank Ongfiang.

20