6K
Sport Training
(VIDEO) Kiper Persib Ini Beri Tips dan Trik Halau Tendangan Penalti
Perbanyak Latihan
Kemampuan untuk dapat membaca arah tendangan sekaligus menggagalkan penalti lawan bisa dibilang tidak dapat diraih dengan cara yang instan. Dibutuhkan latihan yang lama dan seksama agar semakin terbiasa dan nantinya dapat sering menepis tendangan penalti lawan.
Made sendiri pun mengaku masih banyak belajar dan kebanyakan ia belajar dengan cara melihat video-video kiper yang sukses menggagalkan tendangan penalti.
"Saya sendiri juga sering melihat video dari kiper-kiper yang udah nepis tendangan penalti. Jadinya kita bisa belajar banyak dari mereka yang tentunya punya trik-trik sendiri dan nantinya bisa saya pelajari. Menurut saya hal-hal itu benar-benar sangat membantu," tutupnya.