Klub Rahmad Darmawan akan Tur Pramusim ke Indonesia

Selasa, 6 Desember 2016 20:03 WIB
Editor: Tengku Sufiyanto
© TTeamTitans
Pelatih Rahmad Darmawan (kanan) tengah memimpin sesi latihan Terengganu FC II. Copyright: © TTeamTitans
Pelatih Rahmad Darmawan (kanan) tengah memimpin sesi latihan Terengganu FC II.

Rahmad Darmawan mulai mempersiapkan Terengganu FC II (T-Team) untuk mengarungi kompetisi Liga Super Malaysia 2017. Pelatih kontraknya baru diperpanjang hingga tahun 2018 tersebut akan melakoni sejumlah laga pramusim.

Tur pramusim Terengganu FC II kali ini menjadikan Indonesia sebagai tujuan utamanya. Dua kota yang menjadi tujuan utamanya adalah Bandung dan Jakarta.

"Kami akan melakoni empat laga uji coba melawan klub Divisi Utama. Tujuannya untuk memantapkan tim jelang Liga Super Malaysia 2017," ungkap RD, sapaan akrab Rahmad Darmawan, dikutip dari Harian Metro.
 


Para pemain Terengganu FC II atau T-Team FC.

Terengganu II akan berada di Jakarta hingga 12 Desember 2016. Semua pemain akan dibawa dalam tur pramusim kali ini. Termasuk Makan Konate yang sedang menjadi incaran utama Persib Bandung, serta pemain asal Kamerun dan Uzbekistan yang akan diseleksi.

Meski dibawa, Konate belum tentu menjadi bagian Terengganu II musim depan. Tak hanya Konate, hal itu juga berlaku kepada Abdoulaye Maiga. 

"Kami masih perlu melihat kondisi terakhir keduanya, apakah cedera atau tidak. Selain itu kami juga akan menyeleksi pemain asing untuk posisi tengah dan depan," kata RD.

Dalam tur pramusim kali ini, RD juga dipastikan akan membawa para pemain muda. Pemain muda ini untuk menggantikan beberapa penggawa utama Terengganu II yang sudah hengkang. Mereka adalah Muhammad Ilham Amirullah (ke FELDA United FC), Wan Azraie Wan Teh (Pahang), Mohd Asrol Ibrahim (Terengganu), Izzaq Faris Ramlan (Melaka United) dan Muhammad Safawi Rasid (Johor Darul Ta'zim).

"Kami tak mampu menahan pemain yang ingin pindah ke klub lain. Hal itu wajar dalam sepakbola. Justru saya bangga melihat pemain kami menjadi incaran beberapa klub besar Liga Super Malaysia," tutup RD.