Piala AFF 2016

5 Hal Penting yang Dapat Dipelajari dari Leg Pertama Final Piala AFF 2016

Jumat, 16 Desember 2016 06:01 WIB
Penulis: Rendy Gusti | Editor: Gerry Anugrah Putra
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pemain Indonesia dan Thailand mengeheningkan cipta sebelum memulai pertandingan. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pemain Indonesia dan Thailand mengeheningkan cipta sebelum memulai pertandingan.

Timnas Indonesia baru saja menuntaskan pertandingan berat pada laga leg pertama final Piala AFF 2016 kontra Thailand di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor. Dalam laga tersebut, Indonesia sempat tertinggal dari Thailand di babak pertama melalui gol dari Teerasil Dangda (menit 33').

Memasuki babak kedua, Indonesia berhasil menunjukkan determinasinya untuk memenangkan laga dengan membalas melalui gol dari Rizky Pora (65') dan Hansamu Yama Pranata (70').


Para penggawa Timnas Indonesia melakukan selebrasi ketika mencetak gol atas Thailand.

Permainan yang disaksikan oleh 30 ribu pasang mata di Stadion Pakansari tersebut terbilang cukup panas. Karena bukan hanya gengsi tinggi untuk menjadi juara, namun juga adanya titik terang untuk Timnas Indonesia memenangkan Piala AFF untuk pertama kalinya. Setelah hanya mampu menjadi runner up sebanyak empat kali (2000, 2002, 2004, 2010).

Dari pertandingan yang terjadi kemarin malam tersebut, terdapat beberapa hal yang dapat dipelajari dari kedua kubu tim yang berusaha untuk menjadi kampiun juara.

Untuk itu, INDOSPORT telah merangkum lima hal yang dapat dipelajari dari pertandingan leg pertama Piala AFF 2016 antara Timnas Indonesia kontra Thailand, mengutip dari Fox Sports Asia:

1.3K