On This Day

On This Day: Lahirnya Pesepakbola Pertama yang Dapat Gelar Kesatria

Rabu, 1 Februari 2017 16:25 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Indosport/dari berbagai sumber
Legenda sepakbola Inggris, Stanley Matthews yang meraih gelar bangsawan Kerajaan Inggris. Copyright: © Indosport/dari berbagai sumber
Legenda sepakbola Inggris, Stanley Matthews yang meraih gelar bangsawan Kerajaan Inggris.

Dewasa ini, sering kita temui beberapa pesepakbola yang memiliki gelar 'Sir' di nama depannya. Perlu contoh? Sebut saja seperti beberapa sosok, yakni Sir Alex Ferguson, Sir Bobby Charlton, Sir Matt Busby, dan masih banyak lainnya.

Tentunya gelar bangsawan Kerajaan Inggris itu tidak bisa sembarang didapatkan. Mereka jelas harus melalui berbagai upaya dan memberikan jasa-jasa yang luar biasa yang bisa menaikkan citra Inggris di mata dunia internasional.

Contohnya seperti yang harus dilalui Alex Ferguson saat menerima gelar kebangsawanan dari Kerajaan Inggris pada 1999. Kala itu pria yang akrab disapa Fergie itu dinilai berjasa mengharumkan nama Inggris di kancah sepakbola Eropa, setelah membawa Manchester United meraih treble winners, yakni gelar juara Liga Primer Inggris, Piala FA, dan Liga Champions.

Namun, sebelum beberapa nama yang sudah disebutkan di atas, ada satu seosok yang lebih dulu merasakan menjadi pesepakbola yang mendapat gelar bangsawan dari pihak Kerajaan Inggris.

Sosok itu ialah Sir Stanley Matthews yang hingga saat ini masih menjadi sosok pesepakbola legendaris, yang tidak hanya di dataran Inggris, tapi hingga Eropa dan dunia internasional.

Bagi orang awam ataupun yang baru menggemari dunia sepakbola, mungkin masih asing dengan sosok Stanley Matthews ini. Padahal, semasa hidupnya sejumlah prestasi sudah ditorehkannya, baik di level klub maupun saat membela Timnas Inggris.

Sejumlah pujian pun sudah banyak ia dapatkan dari legenda-legenda sepakbola dunia lainnya. Sebut saja mantan pemain Timnas Brasil, Pele.

"Keberadaan Stanley Matthews seperti mengajarkan kita bagaimana seharusnya permainan sepakbola itu dilakukan," tutur pria bernama asli Edson Arantes do Nascimento itu.

Kini dalam rangka merayakan hari kelahirannya yang tepat jatuh pada 1 Februari ini, INDOSPORT coba sajikan kisah karier sepakbola Matthews, serta fakta-fakta unik lainnya yang mengiringi perjalanan hidup legenda Inggris tersebut.

292