La Liga Spanyol

Parade 5 Penyerang Gagal Barcelona Sepanjang Sejarah

Jumat, 10 Februari 2017 22:37 WIB
Penulis: Rendy Gusti | Editor: Rizky Pratama Putra
© MN Chan/Getty Images
Santiago Ezquerro Marin saat masih berseragam Barcelona. Copyright: © MN Chan/Getty Images
Santiago Ezquerro Marin saat masih berseragam Barcelona.
Santiago Ezquerro

Ketika bergabung dengan Barcelona, Santiago Ezquerro terbilang striker veteran di La Liga Spanyol. Performa yang ia tunjukkan di Athletic Bilbao selama 7 musim (1998-2005) lah yang membuat Blaugrana kepincut.

Ezquerro berusia 28 tahun saat berseragam Barcelona dengan status bebas transfer. Namun malang, striker yang kini sudah berusia 40 tahun tersebut gagal menunjukkan tajinya karena sang calon megabintang, Lionel Messi tengah bersinar.


Santiago Ezquerro tidak mendapat kesempatan bermain karena Lionel Messi.

Dalam 12 pertandingan yang dilakoni bersama Barcelona, Ezquerro hanya berhasil melesakkan 2 gol di musim pertamanya, dan hanya bermain selama 469 menit di atas lapangan dengan jersey Barcelona.

Minimnya jatah bermain membuat Ezquerro meminta Blaugrana untuk melepasnya secara gratis. Namun, permintaan tersebut ditolak oleh manajemen Barcelona dan membuat dirinya tidak mengikuti kompetisi bersama El Barca.

Permintaan transfer pun akhirnya diberikan oleh Barcelona di tahun 2008 dan dirinya bergabung dengan Osasuna. Bersama klub Spanyol tersebut, ia hanya bermain selama 10 kali dan mencetak 1 gol. Ia pun akhirnya memutuskan untuk pensiun di umurnya yang ke-33 pada bulan Juli 2009.

524