5 Tantangan Menanti Valverde di Barcelona
Setiap pemain yang merasa nyaman atau bahagia, pastinya mereka akan menyuguhkan permainan yang atraktif dan mengesankan.
Namun jika sang pemain tidak suka dengan sosok pelatihnya, bukan tidak mungkin ia akan bermain dengan tidak benar atau justru sengaja membuat permainan tim menjadi berantakan yang berujung kekalahan.
Dengan demikian, maka yang akan menjadi sorotan tentunya sang pelatih yang nantinya bisa berdampak pemecatan.
Oleh karena itu, Ernesto Valverde pastinya dituntut agar dapat membuat para pemain Barcelona merasa senang dengan kehadirannya.
Ia harus pintar untuk menahan ego dari pemain-pemain yang ada dalam tim besutannya itu yang bertaburan dengan label bintang.
Nama-nama seperti Lionel Messi, Neymar Jr, Luis Suarez, Andres Iniesta, Gerard Pique, dan Sergio Busquets merupakan pemain pastinya memiliki ego yang tinggi.
Hal itu dikarenakan mereka memiliki peranan yang penting dalam setiap pertandingan yang dilakoni oleh Barcelona. Terlebih nama yang disebutkan pertama, dapat dibilang sosok Messi merupakan pemain kesayangan oleh para fans Barca.
Jika Messi tidak senang dengan Valverde, maka pihak Barcelona tentunya lebih memilih untuk melepas Valverde, jika memiliki alasan yang logis.
Andai mampu membuat para pemain Barcelona nyaman dengan keberadaannya, pastinya Valverde akan mudah untuk menjalankan taktik yang diinginkannya.