4 Calon Bintang Jebolan Piala Dunia U-20 dan Euro U-21
Max Meyer begitu sapaan akrabnya merupakan salah satu pemain muda yang digadang-gadang akan menurunkan kepopuleran Messi dan Ronaldo. Masih berusia 21 tahun, Meyer sudah sangat diandalkan baik dari klub ataupun Timnas mereka.
Sejak membela Schalke 04 dari 2013, Meyer menjalani 122 caps dengan torehan 17 gol. Karier Meyer semakin menapak tiap musimnya, ia pun masuk Timnas melalui sejumlah proses seperti Timnas U-15 Jerman, Timnas U-16 Jerman, hingga akhirnya ia dipanggil untuk membela Timnas senior di Jerman.
Sebagai gelandang serang, Meyer memiliki peranan yang cukup krusial bagi Timnas Jerman di perhelatan Euro U-21. Ia jadi pengatur dan penyeimbang klub dan Timnas saat menyerang dan bertahan. Data dari Whoscored menyebut bahwa untuk bisa memboyong pemain ini, sebuah klub wajib membayar kompensasi.