Bursa Transfer

Rekap Transfer Hari Ini: Neymar 200 Persen Bertahan

Rabu, 19 Juli 2017 12:44 WIB
Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
© Gregah/INDOSPORT
Neymar ke PSG? Copyright: © Gregah/INDOSPORT
Neymar ke PSG?

Geliat dan manuver klub-klub top Eropa di bursa transfer musim panas 2017/18 terus berlangsung. Italia kembali menjadi perhatian, di mana Lazio berhasil datangkan Lucas Leiva, dan Joe Hart ucapkan selamat tinggal ke Torino untuk bermain di West Ham United musim depan, juga sebagai pemain pinjaman.

AC Milan memang terus menyita perhatian media-media olahraga di benua biru setelah berhasil mendaratkan nyaris selusin pemain. Setelah membungkus Leonardo Bonucci, kabarnya Il Diavolo Rosso masih menginginkan striker baru.

© Arfa Griffiths/West Ham United via Getty Images
Joe Hart menggunakan seragam West Ham United. Copyright: Arfa Griffiths/West Ham United via Getty ImagesJoe Hart menggunakan seragam West Ham United.

Alih-alih menunggu siapa rekrutan teranyar Rossoneri, pesaingnya dari Kota Roma, Lazio, diam-diam ikutan aktif di bursa transfer. Baru-baru ini, The Reds berhasil mengamankan tanda tangan gelandang jangkar Lucas Leiva.

Selain itu, teka-teki mengenai klub apa yang akan dibela oleh Joe Hart akhirnya terjawab sudah. Kiper Tim Nasional Inggris itu memang kembali ke Inggris, namun ia tetap tidak mendapatkan tempat di Manchester City.

Baca juga:

  • Rekap Transfer Hari Ini: Rooney Berpotensi Kembali ke MU

  • Kerap Alami Cedera, Wilshere 'Dibuang' ke Sampdoria

West Ham United yang baru mendapatkan satu pemain, yakni Pablo Zabaleta, resmi memboyong Hart dengan status pinjaman. Ia akan bermain selama satu musim dengan opsi kepemilikan penuh.

INDOSPORT sudah merangkum rekap transfer resmi per Rabu (19/07/17). Disertakan pula rumor-rumor transfer yang tengah ramai dibicarakan.

© INDOSPORT
Alexis Sanchez tertunduk lesu setelah gawang timnya kebobolan. Copyright: INDOSPORTAlexis Sanchez tertunduk lesu setelah gawang timnya kebobolan.

Neymar dan Alexis Sanchez ke PSG?

Ambisi Paris Saint-Germain untuk menguasai Benua Biru bukan isapan jempol belaka. Le Parisiens dikabarkan memiliki kantung uang mencapai 200 juta pounds.

Uang sebanyak itu rencananya akan dibelanjakan untuk membeli dua megabintang rumput hijau, satu dari Barcelona, satu lagi dari Arsenal. Mereka adalah Neymar dan Alexis Sanchez.

Sky Sports mengklaim jika PSG sudah menjalani pembicaraan serius dengan Barca perihal kemungkinan membungkus striker Brasil berusia 25 tahun itu. Namun demimikian, Blaugrana membantah isu tersebut.

"Neymar 200 persen bertahan di Barcelona," ungkap Jordi Mestre, Wakil Presiden Barcelona menjawab desas-desus masa depan Neymar.

Mengetahui Neymar sulit didapat, PSG mencoba mengalihkan perhatian ke pemain lain, yakni Alexis Sanchez. Kedua pemain tersebut dinilai memiliki peran dan kualitas yang tak berbeda jauh.

Alexis diketahui sudah mulai tak betah berada di Emirates Stadium. Hal itu diungkapkannya lewat kode bahwa ia ingin bermain di Liga Champions.

Namun pelatih Arsenal, Arsene Wenger secara tegas mengungkap jika Alexis "Keputusannya adalah tidak pernah dan tidak akan dijual".

Dortmund Kunci Aubameyang ke Lemari Besi

© Etsuo Hara/Getty Images
Striker Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang. Copyright: Etsuo Hara/Getty ImagesStriker Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang.

AC Milan yang juga tengah doyan berbelanja tak ingin ketinggalan momen bursa transfer ini. Setelah mendapatkan hampir selusin pemain, kini mereka berniat memboyong Pierre Emerick Aubameyang ke San Siro.

Kendati begitu, Borussia Dortmund selaku empunya klub menegaskan akan mengunci striker Gabon tersebut rapat-rapat. Mereka yakin bisa mengusir klub-klub peminat dari keinginan memboyong Aubameyang.

Antonio Conte Resmi Perpanjang Kontrak Bersama Chelsea

© Michael Regan/Getty Images
Antonio Conte dan trofi Liga Premier Inggris. Copyright: Michael Regan/Getty ImagesAntonio Conte dan trofi Liga Premier Inggris.

Antonio Conte resmi perpanjang kontrak bersama Chelsea. Conte menambah durasi masa kerja di Stamford Bridge selama dua tahun ke depan.

Dengan begini, total ia bakal memiliki kontrak selama empat tahun ke depan. Sebab, awal musim ini, Conte telah resmi menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun.

Akhir musim 2016/17, saat kontraknya telah berjalan satu tahun, The Blues meraih gelar juara. Hasil tersebut membuat manajemen tak ragu menambah kontraknya selama dua tahun.

United Segera Dapatkan Ivan Perisic

© Claudio Villa - Inter / Contributor via Getty Images
Ivan Perisic dan Eder menjadi bintang tatkala Inter Milan menggilas Udinese 5-2. Copyright: Claudio Villa - Inter / Contributor via Getty ImagesIvan Perisic dan Eder menjadi bintang tatkala Inter Milan menggilas Udinese 5-2.

Kabar mengenai kepastian Ivan Perisic semakin berhembus kencang. Setelah akhir musim kemarin 'pamit' kepada suporter dan rekan-rekannya, penyerang asal Kroasia itu juga tak ambil tempat duduk di pesawat ke China bersama rombongan pemain Inter Milan yang menjalani tur.

Manchester United tak bisa 'kegeeran' dulu. Sebab, dalam rilis resmi klub, disebutkan jika Perisic tak diajak bukan karena tak masuk rencana tim musim depan, melainkan karena izin ke Kroasia menemui dokter gigi.

Kendati begitu, Setan Merah tak mau begitu saja membiarkan pemain berusia 28 tahun itu lepas begitu saja. Kabar terbaru mengatakan jika Inter bersedia menjual Perisic dengan satu syarat: sertakan Anthony Martial.

3.9K