Serie A Italia

Capai Kesepakatan dengan Klub La Liga Spanyol, AC Milan Siap Tendang Strikernya

Rabu, 16 Agustus 2017 02:11 WIB
Editor: Gregah Nurikhsani Estuning
© Marco Canoniero/LightRocket via Getty Images
Striker AC Milan, Carlos Bacca. Copyright: © Marco Canoniero/LightRocket via Getty Images
Striker AC Milan, Carlos Bacca.

AC Milan sudah siap melepas strikernya, Carlos Bacca, ke Villarreal dengan status pinjaman. Kedua klub dilaporkan sudah menyepakati soal harga.

Dilansir dari laman Goal Italia, The Yellow Submarine, julukan Villarreal, telah sepakat membayar 2,5 juta euro kepada Milan demi Bacca. Klub yang khas dengan kostum berwarna kuning itu juga bisa membelinya secara permanen dengan harga mencapai 15,5 juta euro di akhir musim nanti.

© Nicolo Campo/LightRocket via Getty Images
Carlos Bacca terlihat murka atas kekalahan dari Juventus. Copyright: Nicolo Campo/LightRocket via Getty ImagesCarlos Bacca terlihat murka atas kekalahan dari Juventus.

Hadirnya sejumlah penyerang top dan berusia muda seperti Andre Silva membuat penyerang asal Kolombia itu semakin tak memiliki tempat. Sempat ada kabar ia akan kembali ke klub yang membesarkan namanya, yakni Sevilla, namun belakangan justru Villarreal yang selangkah lagi mendatapatkan servisnya.

Selain Sevilla, Bacca sebelumnya juga dikait-kaitkan dengan raksasa Ligue 1 Prancis, Olympique Marseille. Namun tidak ada keseriusan dari Marseille sehingga Milan akhirnya menawarkan pemainnya itu ke klub lain.

© INDOSPORT
AC Milan 2017/18. Copyright: INDOSPORTAC Milan 2017/18.

Prestasi Bacca selama berseragam Rossonerri sebenarnya tidak buruk-buruk amat. Dua musim bersama Milan, ia sukses melesakkan 34 gol dari 77 penampilan di semua kompetisi, tapi sayang, perombakan skuat musim ini membuat peluangnya mendapatkan tempat utama semakin sempit.

Sebagai gantinya, Milan dikabarkan masih akan berupaya mendaratkan striker Borussia Dortmund, Pierre-Emerick Aubameyang. Jika gagal, Nikola Kalinic dari Fiorentina bisa menjadi opsi terakhir sebagai penambal Bacca.

472