Liverpool 4-2 Hoffenheim: 5 Wakil Inggris di Champions!

Kamis, 24 Agustus 2017 03:44 WIB
Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Getty Images
Selebrasi Emre Can pasca mencetak gol kedua ke gawang Hoffenheim. Copyright: © Getty Images
Selebrasi Emre Can pasca mencetak gol kedua ke gawang Hoffenheim.

Liverpool menjamu Hoffenheim dalam laga leg kedua Kualifikasi Liga Champions musim 2017/18. Bermain di Anfield, skuat Jurgen Klopp masih terlalu tangguh dan mengandaskan wakil Jerman tersebut dengan skor 4-2, dan lolos ke fase grup dengan agregat 6-3.

Babak Pertama

Bermain di depan pendukungnya sendiri, membuat The Anfield Gank bermain beringas. Hal tersebut terbukti dengan gebrakan mereka ketika peluit babak pertama baru ditiup oleh wasit Daniele Orsato.

Keberingasan mereka dimulai ketika Emre Can berhasil mencetak gol ketika pertandingan baru berjalan 10 menit. Gelandang asal Jerman itu berhasil memanfaatkan umpan tipuan Sadio Mane, dan mengonversikannya menjadi sebuah gol. 1-0 Liverpool memimpin.

Delapan menit kemudian, giliran Mohamed Salah yang berhasil mengoyak gawang Oliver Baumann. Pemain Timnas Mesir itu berhasil melanjutkan bola muntahan, hasil sepakan Wijnaldum yang terkena tiang gawang. 2-0 The Reds menjauh.

Tiga menit pasca gol Salah, Emre Can kembali menjadi bintang di babak pertama dengan mencetak gol. Gelandang berusia 23 tahun itu berhasil mengubah umpan manis Roberto Firmino menjadi sebuah gol. 3-0 Liverpool menggila.

Keasyikan menyerang, membuat Liverpool seakan lupa bertahan. Tak ayal, hal ini pun dimanfaatkan dengan betul oleh skuat Julian Nagelsmann, dengan mencetak gol melalui kaki Marc Uth di menit 28. 3-1 babak pertama berakhir.

Babak Kedua

Unggul dua gol tak membuat skuat Jurgen Klopp mengendurkan serangan. Mereka justru berhasil menambah pundi gol melalui mantan pemain Hoffenheim, Firmino, setelah menerima umpan Jordan Henderson di menit 63. 4-1 Liverpool mendominasi.

Kembali, pertahanan seakan menjadi lawan terburuk Liverpool. Pasalnya, mereka kembali lengah tatkala sundulan Sandro Wagner ke pojok kiri gawang Mignolet mulai memperkecil ketertinggalan mereka di menit 79. 4-2 Hoffenheim mencoba membangun asa.

Pasca mencetak dua gol, Hoffenheim kembali melakukan serangan demi serangan. Namun, serangan-serangan tersebut kerap terputus di lini tengah Liverpool, yang mana berujung pada serangan balik yang merepotkan lini pertahanan Hoffenheim.

Hingga pertandingan usai, keunggulan 4-2 Liverpool atas tamunya tersebut tetap bertahan. Dengan begini, The Reds berhak kembali berkancah di Liga Champions musim 2017/18 lantaran unggul secara agregat 6-3.

Berikut starting XI kedua tim:

Liverpool: Mignolet, Alexander-Arnold, Matip, Lovren, Moreno, Henderson, Can, Wijnaldum, Mane, Salah, Firmino.

Hoffenheim: Oli Baumann, Pavel Kaderabek, Havard Nordtveit, Kerem Demirbay, Sandro Wagner, Steven Zuber, Benni Hubner, Kevin Vogt, Anderj, Serge Gnabry, Dennis Geiger.

4.7K