Kisah Rezaldi Hehanusa 'Si Pencetak Gol Spektakuler'
Bule kala itu dipanggil Luis Milla untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) pada Mei 2017 lalu. Namun, dia tidak hadir dengan alasan tengah cedera. Akan tetapi pada kenyataannya, dia justru nampak bermain bersama Persija Jakarta kala bertandang ke markas Persela Lamongan.
Tentu hal ini memantik akan tipisnya rasa nasionalisme Rezaldi Hehanusa. Dengan kasus ini, akhirnya Komdis PSSI menjatuhkan hukuman kepada Rezaldi, bahkan Ketua Umum PSSI sempat mengeluarkan peringatan keras untuk Bule jika tidak ingin bergabung bersama Timnas Indonesia.
“Jika ada pemain yang tidak bersedia membela Timnas Indonesia lebih baik keluar dari Indonesia,” ucap Edy Rahmayadi saat ditemui di acara Invitasi antar wartawan yang dilaksanakan PSSI Pers di GOR Soematri, Kuningan, Rabu (10/05/17), lalu.