Real Madrid akan melakoni pertandingan lanjutan Grup H Liga Champions 2017/18 dengan bertandang ke markas Borussia Dortmund. Laga yang akan berlangsung pada Rabu (27/09/17) dini hari WIB ini bisa dikatakan sebagai laga berat bagi kubu tamu. Sebab, El Real sendiri belum pernah memperoleh kemenangan saat bertanding di Signal Iduna Park.
Pada pertandingan Liga Champions musim lalu misalnya, Los Blancos hanya mampu bermain imbang 2-2 di markas Dortmund. Sementara pada tahun 2012, 2013, dan 2014, mereka harus mengalami kekalahan saat melakoni laga tandang tersebut.
Total, Madrid hanya mampu menahan imbang Die Borussen di markas lawan sebanyak dua kali, sementara tiga laga lainnya berakhir dengan kekalahan.
Oleh karena itu, pertandingan kedua di babak penyisihan grup ini akan menjadi tantangan yang sangat besar bagi pelatih Zinedine Zidane. Kemenangan tentunya akan menjadi harga mati yang harus diraih oleh Cristiano Ronaldo dkk.
Kunjungan ke Dortmund sendiri juga akan menambah list target yang harus dicapai oleh Zidane. Mampu mempermalukan anak asuh Peter Bosz di stadion berkapasitas 81.000 orang itu pastinya akan menjadi kebanggaan tersendiri bagi Zidane dan juga para pemainnya.
Jelang pertandingan itu, pelatih berusia 45 tahun itu pun juga mengumbar kepercayaan dirinya. Laga terakhir yang dilakoni oleh Madrid dikatakan olehnya juga tidak memengaruhi performa anak asuhnya.
Sebagaimana diketahui, Madrid berhasil mengalahkan Deportivo Alaves dengan skor 2-1 pada pertandingan pekan keenam La Liga Spanyol. Meskipun meraih kemenangan, angka tipis itu tidak membuat mereka merasa senang.
Pasalnya, penggawa Madrid seharusnya bisa meraih tiga poin perdana dengan skor akhir yang lebih banyak karena bersua dengan tim papan bawah.
"Saya tidak percaya bahwa kami kehilangan kepercayaan diri. Kami percaya diri dengan apa yang kami lakukan. Memang benar orang luar mungkin ragu, tapi bukan kami. Setiap tahun tentu akan menjadi lebih sulit," ucap pria berusia 45 tahun itu, dilansir dari ESPN (26/09/17).
"Jika kami tidak berpikir dengan baik, ini bisa saja terjadi. Tapi saya tidak khawatir mengenai bagaimana kami bermain tahun ini. La Liga Spanyol merupakan liga yang paling sulit. Saya menonton sepakbola Eropa dan permainannya tidak sesulit seperti di Spanyol. Kesulitan untuk kami ialah untuk mempertahankan tingkat tinggi sepanjang musim."
"Ini akan terjadi, tim lawan akan membuat Anda bermasalah. Apa yang kami khawatirkan adalah bermain bagus, sepakbola yang bagus. Jika Anda melakukannya maka Anda akan menciptakan peluang. Borussia Dortmund akan mencoba dan menyebabkan masalah untuk kami, tapi kami akan mencoba dan menghadapi serangan mereka," jelas pria asal Prancis itu.