Pertemuan antara Barcelona vs Las Palmas pada Minggu (01/10/17) sekilas tidak ada yang istimewa. Tuan rumah tengah dalam performa terbaik di La Liga, sementara tim tamu masih tertahan di peringkat ke-17 dari hasil dua kali menang dan empat kali kalah.
Namun, ketika ditelisik lebih dalam, ternyata ada beberapa hal menarik yang menjadi bagian dari pertemuan kedua tim berbeda kelas ini. Terlebih, laga ini rencananya dimainkan bertepatan dengan proses referendum yang dilakukan warga Catalan pada 1 Oktober ini.
Alhasil, suhu pun sedikit memanas. Tapi, bukan yang terkait dengan pertandingan. Kubu Barcelona sempat meminta pertandingan ini ditunda karena kondisi yang tidak kondusif, tapi permintaan ini ditolak Federasi Sepakbola Spanyol (RFEF). Hingga akhirnya diputuskan laga tetap berlangsung di Camp Nou tanpa dihadiri penonton.
Terkait dengan pertandingan, berikut INDOSPORT sajikan fakta menarik dan unik soal pertemuan antara Barcelona vs Las Palmas yang disarikan dari laman fcbarcelona.com.