Lisensi AFC Jegal Langkah Sang Juara ke Liga Champions
PSSI melaluo Club Licensing Committee (CLC) telah menghimpun semua persyaratan dari klub pemohon lisensi. Anggota CLC PSS diketuai oleh Timmy Setiawan bersama Nugroho Setiawan, Danurwindo, Guntur Daso, dan Poltak Situmorang.
Arema FC dan Persib Bandung dinyatakan lolos verifikasi untuk mendapatkan lisensi klub profesional dengan standar AFC. Keputusan itu diambil berdasarkan hasil sidang komite lisensi klub PSSI pada Rabu (27/10/17) lalu.
“Komite lisensi klub PSSI sudah menyelesaikan verfikasi. Kepada klub-klub lain yang belum dinyatakan lolos dalam proses ini kami berikan waktu untuk mengajukan banding dalam waktu dua hari ke depan," kata Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria dari rilis resmi yang diterima INDOSPORT.
AFC sendiri sudah menetapkan lima aspek penilaian yang harus dipenuhi standarnya oleh klub untuk mendapatkan lisensi, agar klub Liga 1 yang akan mewakili Indonesia bisa berkiprah di kompetisi level Asia musim depan. Kelima aspek tersebut, yakni adalah legalitas, finansial, infrastruktur, sumber daya manusia dan administrasi, serta sporting (pembinaan usia dini).