Laga lanjutan Liga Champions Eropa akan mempertemukan tuan rumah Manchester United melawan Benfica. Pertandingan ini akan dihelat pada Rabu (1/11/17) dini hari WIB di Stadion Old Trafford.
MU saat ini masih memuncaki klasemen sementara grup A dengan torehan 9 poin. Raihan sempurna itu akan coba dilanjutkan MU kala menjamu Benfica di Matchday 4 Liga Champions. Sedangkan tamunya belum meraih satu poin pun hasil dari tiga kekalahan. Bahkan Benfica yang berstatus juara bertahan Liga Portugal ini sudah kebobolan 8 gol, dan hanya memasukkan 1 gol.
Melihat hasil itu pantas jika Setan Merah dijagokan meraih kemenangan atas Benfica. Apalagi MU akan bermain di hadapan para pendukung fanatiknya. Meskipun di laga MU sebelumnya kontra Tottenham Hotspur, pelatih Jose Mourinho mempertanyakan sikap fans United yang berlaku rasis ke Romelu Lukaku.
Di kubu tamu, Benfica tentu tak ingin hasil buruk terjadi di Old Trafford. Meskipun di laga sebelumnya Benfica dikalahkan United di kandang, pelatih Benfica merasa timnya tak layak kalah dari United. Dan di laga hari Rabu nanti, Benfica akan berusaha setidaknya mencuri poin di kandang MU.
Pelatih Jose Mourinho masih akan mengandalkan Romelu Lukaku di lini depan. Selain itu dikabarkan dua pemain muda Man United, Axel Tuanzebe dan Luke Shaw akan dimasukkan kedalam skuat dalam menghadapi Benfica. Sedangkan Benfica yang di laga liga Portugal meraih kemenangan atas Feirense, akan mengandalkan Jonas yang menjadi pencetak gol di laga tersebut.
Player to Watch
Romelu Lukaku - Manchester United
Penggawa Timnas Belgia Romelu Lukaku akan didapuk untuk mengisi lini penyerangan Setan Merah. Lukaku sejauh ini menjadi pencetak gol terbanyak bagi United di Liga Champions dengan 3 gol. Meskipun di laga sebelumnya kontra Spurs Lukaku gagal mencetak gol dan menerima cemoohan dari fans.
Lukaku akan tetap menjadi andalan bagi pelatih Jose Mourinho untuk membobol gawang Benfica yang dijaga Mile Svilar yang juga berasal dari Belgia. Lukaku sejauh ini juga menjadi pencetak gol terbanyak bagi MU di Liga Primer Inggris dengan 7 gol. Oleh karena itu Lukaku diharapkan bermain baik dan mencetak gol melawan Benfica.
Jonas Goncalves Oliveira - Benfica
Striker gaek Benfica berusia 33 tahun, Jonas, akan menjadi pemain andalan Benfica melawan MU. Pemain bertinggi 183 cm itu telah membela Benfica sejak tahun 2014. Sebelum melawan MU, Jonas mencetak satu-satunya gol kala Benfica menjamu Feirense di Liga Portugal.
Pemain berkebangsaan Brasil ini diharapkan mampu merepotkan pertahanan United dan menjebol gawang David de Gea. Jika Benfica masih ingin lolos dari babak grup Liga Champions maka Jonas harus tampil trengginas mencetak gol dan membawa Benfica meraih kemenangan.