Masih belum maksimalnya sektor pertahanan Manchester United (MU) membuat Jose Mourinho meminta manajemen klub untuk mendatangkan pemain belakang Barcelona, Samuel Umtiti.
Mou yang masih belum puas dengan penampilan pemain bertahan yang dimilikinya saat ini mempunyai target untuk mendatangkan Umtiti pada jendela transfer Januari 2018 mendatang.
Padahal saat ini MU menjadi tim yang paling sedikit kebobolan, MU diketahui hanya kebobolan 5 gol dari 11 pertandingan yang mereka lakoni di Liga Primer Inggris. Sementara di Liga Champions, Setan Merah juga baru kemasukan satu gol dari empat laga.
Dilansir dari laman Daily Mail, Mourinho masih belum puas pada performa Victor Lindelof, bek tengah yang didatangkan dari Benfica pada musim panas 2017 dengan mahar 35 juta Euro atau setara Rp550 miliar .
Dengan alasan tersebut, Mourinho pun menunjuk Samuel Umtiti sebagai target transfer. Bahkan, manajemen MU diyakini siap menggelontorkan dana tak kurang dari 53 juta Poundsterling atau setara Rp940 miliar atau nyaris Rp1 triliun untuk bisa mendapatkan servis Umtiti pada Januari 2018.
Sebagai informasi, nilai tersebut adalah nilai klausul pelepasan yang tertera di kontrak Umtiti saat ini bersama Barca, yang baru akan kadaluarsa pada musim panas 2021 mendatang.
Sejak didatangkan dari Lyon pada musim panas 2016, pemain berusia 23 tahun itu memang langsung menjelma menjadi pilar Barca.
Di musim ini, Umtiti berjasa besar membawa Barca menduduki puncak klasemen sementara Liga Spanyol. Umtiti yang juga merupakan andalan Timnas Prancis, telah 15 kali bermain untuk Barca pada musim ini di semua ajang.