4 Kejadian Lucu nan Unik Yang Terjadi Di Liga 1
Aksi lucu itu ditunjukkan bek kanan PSM Makassar, Zulkifli Syukur saat membela timnya kontra Bali United pada lanjutan Liga 1 Indonesia pekan ke-16 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianya, Bali, Minggu (23/7/2017) malam.
Bagaimana tidak, jika seharusnya wasit yang mengacungi pemain dengan kartu. Memasuki menit 43 laga, malah Zulkifli yang menghadiahi wasit utama Djumandi Effendi yang memimpin pertandingan.
Berawal dari aksi gelandang Bali, Nick van der Velden yang terlibat perebutan bola dengan sesama pemain asal Belanda, Marc Anthony Klok.
Nick yang emosi bolanya direbut Marc, lalu menghantam pemain satu negaranya itu dengan lutut. Namun atas aksinya itu, ia hanya dihadiahi kartu kuning oleh wasit.
Kejadian unik ini pun mewarnai protes keras dari pemain PSM. Ditengah kerumunan pemain, Zulkifli yang tidak puas dengan keputusan wasit, mengambil kartu kuning Djumadi lalu mengacungkannya ke sang pengadil lapangan itu.