'Gol Paling Mustahil' Milik Del Piero Terpilih Menjadi yang Terbaik Sepanjang Sejarah

Jumat, 17 November 2017 14:21 WIB
Editor: Ardini Maharani Dwi Setyarini
© Chris Brunskill Ltd/Getty Images
Legenda Juventus, Alessandro Del Piero. Copyright: © Chris Brunskill Ltd/Getty Images
Legenda Juventus, Alessandro Del Piero.

Juventus hendak merayakan ulang tahun ke 120 tahun. usia yang bersejarah ini ditandai oleh penggemar mereka untuk memberikan suara atas gol terbaik yang pernah terjadi di laga Nyonya Tua selama ini. Dan pilihan mereka jatuh kepada gol yang dilayangkan dari kaki Alessandro Del Piero pada Desember 1994.

Kilas balik sebentar ke belakang. Saat itu usia Del Piero masih 20 tahun dan menjadi bintang paling bersinar di Juventus. Pada pertandingan tahun tersebut kontra Fiorentina, tendangan Del Piero mampu membuat Juventus unggul 3-2 atas lawannya di detik-detik terakhir.

Penggemar Del Piero bisa dipastikan menyaksikan gol tersebut 500 kali. Mereka mempelajari teknik tendangan menggetarkan jaring gawang dan masih bingung bagaimana sang bintang bisa membuat gol sekeren itu.

Tak salah jika gol tersebut diberi nama 'Gol yang Tak Mungkin'. Atas pilihan penggemar ini, Del Piero pun menyampaikan rasa terima kasihnya lantaran masih ada di hati para Juventini. 

Keren, ya?

2.8K