Akan Menikah, Gareth Bale Ingin Undang Beyonce?

Senin, 27 November 2017 15:25 WIB
Penulis: Frederica | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© getty images
Gareth Bale saat memperkuat Timnas Wales. Copyright: © getty images
Gareth Bale saat memperkuat Timnas Wales.

Pemain Real Madrid, Gareth Bale diketahui akan menikahi pasangannya, Emma Rhys-Jones pada musim semi tahun depan. Media Mirror (26/11/17) pun melaporkan, sang pemain ingin mengundang penyanyi terkenal Beyonce untuk membawakan penampilan pada acara pernikahannya itu.

Pelantun lagu Halo itu diyakini mempunyai harga mencapai 1,5 juta poundsterling atau sekitar Rp27 miliar untuk penampilan pribadi. Lebih lanjut dikabarkan bahwa pihak Bale saat ini tengah dalam tahapan negosiasi untuk melihat apakah mereka benar-benar bisa mengundang Beyonce dalam resepsi pernikahan.

©
Beyonce dan Jay Z menghadiri duel Mayweather vs Pacquiao. Copyright: Beyonce dan Jay Z saat menghadiri duel Mayweather vs Pacquiao.

Sementara itu, acara pernikahan tersebut dijadwalkan berlangsung di Italia dan sebelumnya sempat ditunda pasca ayah Rhys-Jones dipenjara akibat penipuan di Amerika Serikat. Selain itu, mereka juga dikatakan berencana mengadakan pesta di Wales usai melangsungkan pernikahan.

Bale dan Rhys-Jones sendiri merupakan pasangan kekasih sejak masa kecil. Saat ini, mereka berdua sudah dikaruniai dua anak perempuan, yaitu Alba Violet Bale yang berusia lima tahun dan Nava Valentina Bale yang baru berusia satu tahun.

© INDOSPORT
Gareth Bale dan kekasihnya, Emma Rhys-Jones. Copyright: INDOSPORTGareth Bale dan kekasihnya, Emma Rhys-Jones.

Sedikit informasi, sang pemain sendiri saat ini tengah dalam performa menurun lantaran kerap kali dibekap cedera. Hal itu bahkan membuat mantan pemain Tottenham Hotspur siap dijual oleh pihak klub meski masih menyisakan masa kontrak hingga 2022 mendatang akibat dirinya yang terlalu sering terkena cedera.

© INDOSPORT
Gareth Bale rentan cedera. Copyright: INDOSPORTGareth Bale rentan cedera.