34.8K
6 Stadion Eropa Ini Dilengkapi Keindahan Fasilitas Masjid yang Bikin Betah I'tikaf
St James' Park
Newcastle United dengan stadionnya, St. James Park juga punya masjid di dalamnya. Meski bertajuk "St." yang identik dengan gelar Santo dalam tradisi umat Nasrani, namun nyatanya manajemen stadion mengerti bahwa agama sangat berpengaruh besar terhadap mentalitas para pemain.
Pihak klub memutusukan untuk mendirikan masjid lantaran banyak pemain muslim yang bermain untuk Newcastle. Beda dengan masjid yang lain, milik Newcastle ini bisa dibilang sebagai tempat khusus untuk beribadah, sehingga jangan kaget jika di sebelahnya ada bakal banyak penganut agama lain yang juga diberikan lahan untuk melakukan aktivitas keagamaan.