Liga Inggris

Pernah Dilatih Luis Milla, Ini Fakta-Fakta Seputar David De Gea

Minggu, 3 Desember 2017 14:09 WIB
Penulis: Prio Hari Kristanto | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Getty Images
De Gea menggagalkan peluang Alexis Sanchez. Copyright: © Getty Images
De Gea menggagalkan peluang Alexis Sanchez.

David De Gea berhasil mencuri perhatian dengan aksinya yang menawan, kala mengamankan gawang Manchester United dari gempuran para penggawa Arsenal di pekan ke-15 Liga Primer Inggris, Minggu (03/12/17) dini hari tadi. Aksi De Gea ini membantu MU membuat publik Emirates Stadium terdiam. Sebab, mereka berhasil menaklukkan Arsenal dengan skor 3-1.

Dalam pertandingan tersebut, David De Gea menjadi Man of The Match pertandingan. Ia melakukan 14 kali penyelamatan, dari 15 tendangan on target yang dilakukan oleh Arsenal. Berkat performa gemilangnya pada laga yang berlangsung dini hari tadi, banyak netizen yang memberikan reaksi pujian. Ia bahkan sampai masuk trending topic dunia di Twitter. 

Hal tersebut membuat kiper berusia 27 tahun itu menjadi salah satu kiper yang melakukan banyak penyelamatan di Liga Primer Inggris dalam satu pertandingan. Mantan kiper Atletico Madrid ini bergabung dengan Tim Kril dan Vito Mannone, yang juga pernah mencatatkan hal yang serupa.

Berikut Deretan Aksi Penyelamatan Krusial De Gea vs Arsenal

Untuk itulah, bagi yang belum begitu mengenal sosok De Gea, berikut INDOSPORT akan rangkum sejumlah fakta-fakta penting yang perlu diketahui tentang pria Spanyol berusia 27 tahun tersebut. Mungkin di antara fakta-fakta berikut ada yang Netizen belum ketahui. 

2.4K