Liga Primer Inggris

Jarang Dimainkan, Eks Real Madrid Ingin Tinggalkan City

Selasa, 5 Desember 2017 05:01 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© City Watch
Danilo. Copyright: © City Watch
Danilo.

Pemain bertahan Manchester City Danilo dikabarkan tak kerasan di Etihad Stadium. Hal itu dikarenakan mantan pemain Real Madrid tersebut tak mendapatkan tempat di skuat utama Manchester Biru.

Perannya di sisi kanan pertahanan masih kalah saing dengan Kyle Walker. Pemain asal Inggris itu dianggap bermain lebih cepat dibandingkan dengan Danilo. Pasalnya, Walker juga kerap membantu serangan The Citizens.

Parahnya, Danilo juga kalah bersaing dengan Fabian Delph yang mengisi sisi kiri pertahanan Si Biru Langit, setelah Benjamin Mendy mengalami cedera serius. Penampilan apik Delph, membuat Danilo harus puas duduk di bangku candangan.

Sejak awal musim, Danilo hanya bermain sebanyak tujuh pertandingan dan hanya empat kali menjadi starter. Hal ini menunjukkan bahwa dirinya tak lagi menjadi pilihan pelatih Pep Guardiola.

© Football265.com
Danilo Luiz Da Silva pemain Real Madrid. Copyright: Football265.comDanilo saat bersama Real Madrid.

Melihat kondisi itu, Danilo mempertimbangkan masa depannya di Manchester City. Padahal, Manchester City sempat menjanjikan tempat utama untuk pemain berusia 26 tahun tersebut saat melakukan negosiasi.

Pemain asal Brasil tersebut merupakan rekrutan anyar Si Biru Langit pada musim 2017/18 ini. Manchester City harus rela merogoh kocek hingga 30 juta euro atau setara dengan Rp 480 miliar.

724