Bola Internasional

Zidane Tidak Akan Anggap Remeh Piala Dunia Antarklub 2017

Rabu, 13 Desember 2017 14:05 WIB
Penulis: Alfia Nurul Fadilla | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© Getty Images
Zinedine Zidane, pelatih Real Madrid. Copyright: © Getty Images
Zinedine Zidane, pelatih Real Madrid.

Real Madrid akan menghadapi Al Jazira di semifinal Piala Dunia Antarklub Kamis (13/12/17) dini hari. Walaupun langsung tanding di semifinal, sang pelatih Zinedine Zidane minta anak asuhnya tak remehkan lawan.

Los Blancos sendiri sedang mengincar gelar untuk ketiga kalinya diajang ini. Sebelumnya, pasukan Zidane ini sudah pernah menjadi juaranya di tahun 2000, 2014, dan 2016. Tahun ini, Zidane menegaskan bahwa kompetisinya akan lebih sulit dari tahun sebelumnya.

“Tahun ini berbeda dengan sebelumnya. Persiapan kami sekarang lebih sedikit, kami hanya punya waktu dua hari untuk latihan. Tapi, kami tetap dalam kondisi mental bagus jelas semifinal. Aku sudah mengantongi kekuatan lawan, tinggal bagaimana kami mengaplikasikannya pada pertandingan nanti,” papar Zidane, dilansir dari football5star.

Pelatih Prancis yang punya keturunan Aljazair itu pun juga berterima kasih kepada pihak penyelenggara yang dinilai sukses sebagai tuan rumah.

© INDOSPORT
Zinedine Zidane, pelatih Real Madrid. Copyright: INDOSPORTZinedine Zidane, pelatih Real Madrid.

“Orang-orang di sini memperlakukan kami dengan penuh kasih sayang. Hal itu membuat kami senang. Apalagi besok kami akan menghadapi wakil tuan rumah. Setelah tahu kami akan menghadapi Al Jazira, kami langsung mempelajari kekuatan mereka,” tutup Zidane.

Pria berkepala plontos ini pun tak menyangka bisa mendapat sambutan sebesar ini sejak pertama kali menginjakkan kaki di negara kaya minyak tersebut.

64