Agen Carlos Bacca, Sergio Barila berjanji akan mendiskusikan keinginan sang pemain dengan AC Milan perihal menetap permanen di Villarreal.
MilanNews melaporkan dalam sebuah wawancara Barila mengatakan kliennya sangat senang merumput bersama Villarreal. Karena itulah, sebagai age ia akan mencoba mencari solusi karea Bacca memiliki kontrak dengan Milan sampai 2020.
"Carlos sangat senang di sini di Spanyol. Dia telah menyesuaikan diri dengan filosofi klub dan selalu terpacu mencetak gol. Villarreal juga sangat senang dengan performa Carlos,” ujarnya.
Dikatakan, Bacca hanyalah berstatus pinjaman dari Milan namun ia merasa bahagia setelah bermain bersama Villarreal.
"Karena masih ada kontrak, tim kami akan berbincang dengan Rossoneri dan mencoba menemukan solusi terbaik untuk semua orang. ” uajrnya.
Bacca juga disebut bahagia ketika berada di Milan, namun dia lebih senang di Villarreal. “Kita perlu menganalisis semuanya dan mencoba mendapatkan yang terbaik untuk pemain." kata Barila
Untuk memiliki Bacca secara permanen, Villarreal mesti membayar Milan sebesar 15,5 juta euro atau setara Rp 225 miliar. Bersama klub ber-jersey kuning tersebut, Bacca telah menyumbang tujuh gol dan empat assist dalam 20 penampilan Liga musim ini.
Kini Villareal berhasil berada di posisi ke empat klasemen sementara La Liga karena berhasil menggeser posisi Real Madrid dan meraih 34 poin.