Dalam wawancara bersama dengan tuttosport, Federico Pastorello, agen Antonio Conte, membuat sebuah pernyataan mengejutkan. Pria itu mengatakan jika era Arsene Wenger telah selesai dan Maurizio Sarri akan menjadi penggantinya pada musim depan.
Arsene Wenger sudah berada di Arsenal sejak tahun 1996 dan memberikan 3 gelar Liga Primer Inggris, 7 FA Cup. Walaupun kontraknya baru habis pada musim panas 2019 mendatang, Pastorello mempercayai jika pria asal Prancis tersebut akan keluar di penghujung musim ini.
“Sarri? Saya tahu jika Arsenal sangat menginginkannya. Allegri? Saya rasa dia akan lebih baik apabila tetap berada di Juventus. Tetapi, aku paham jika apapun dapat terjadi pada dunia sepakbola,” terang Pastorello dalam wawancara tersebut.
Maurizio Sarri telah bekerja keras di Napoli. Pria berusia 59 tahun ini bahkan berkesempatan besar untuk memutus kedigdayaan Juventus pada musim ini.
Visi dan misinya dalam membentuk tim merupakan hal yang sangat baik untuk masa depan Arsenal. Apabila ia menyetujui terbang ke Inggris, beberapa pemain andalannya di Napoli kemungkinan besar akan menyusulnya dan hal tersebut sangat baik untuk klub yang bermarkas di Emirates tersebut.
Jika Arsene Wenger benar-benar keluar dari Arsenal, klub mana lagi yang akan menjadi persinggahannya? Ataukah sang profesor memilih untuk pensiun?