Liga Indonesia

3 Dampak yang Ditularkan Zanetti Atas Kedatangannya ke Persib

Selasa, 13 Februari 2018 16:45 WIB
Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Javier Zanetti tiba di Bandung. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Javier Zanetti tiba di Bandung.

Stadion Siliwangi di Bandung, Jawa Barat pada Selasa (13/02/18) mendadak heboh. Bukan tanpa sebab, mengingat stadion yang dibuka sejak 1 Januari 1956 tersebut secara tidak terduga kedatangan pesepakbola top dunia.

Sosok itu sendiri adalah legenda hidup sekaligus mantan kapten raksasa Italia, Inter Milan, yakni Javier Zanetti. Ya, dengan menggunakan balutan jas berwarna gelap, pria kelahiran 10 Agustus 1973 tersebut nampak sumringah menyapa warga yang ramai mendatangi Stadion Siliwangi.

Kehadiran pemain yang juga sudah 143 kali memperkuat Timnas Argentina tersebut ke Stadion Siliwangi bukan untuk berlibur. Melainkan menjadi tamu undangan khusus dalam acara launching Akademi Persib Bandung.

© Persib
Javier Zanetti tiba di Bandung. Copyright: PersibJavier Zanetti tiba di Bandung.

Klub berjuluk Maung Bandung tersebut memang tengah memfokuskan diri terhadap pembinaan bakat-bakat sepakbola usia dini. Bukti keseriusan mereka terhadap hal tersebut pun ditunjukkan dengan ikut menggandeng klub yang sudah 18 kali menjuarai Serie A, Inter Milan.

Akademi Persib akan menggunakan kurikulum akademi yang berbasis di Centro Sportivo Giancinto Facchetti, Italia tersebut. Selain fokus mengasah kemampuan bersepakbola, Akademi Persib ini juga akan mengedepankan nilai-nilai sportifitas.

© Arif Rahman/Football265.com
Legenda Inter Milan, Javier Zanetti tiba di Stadion Siliwangi, Kota Bandung. Copyright: Arif Rahman/Football265.comLegenda Inter Milan, Javier Zanetti tiba di Stadion Siliwangi, Kota Bandung.

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Kuswara S. Taryono beberapa waktu lalau mengatakan, dibentuknya Akademi Persibi ini diharapkan menjadi wadah bagi pemain muda yang ada di Bandung, umumnya Jawa Barat. Sehingga, tim Maung Bandung ke depannya bisa menghasilkan pemain-pemain yang berkualitas.

"Baik Akademi maupun Diklat ingin mencetak pemain muda yang handal, paling tidak bisa mencetak bisa figur yang mengisi saudara di senior seperti Zola dan Febri, Henhen. Terus sekarang ada kiper Aqil ada sambungan lah dengan yang senior," harapnya.

Melihat kenyataan tersebut, tidak heran bila Persib juga turut mengundang Zanetti, yang notabene saat ini juga menjabat sebagai wakil presiden Inter. Namun, lebih dari itu, kedatangan Zanetti ke pembukaan akademi Persib tersebut membawa sejumlah dampak.

Berikut INDOSPORT coba merangkum sejumlah dampak-dampak yang tercipta dari kedatangan Zanetti untuk pengembangan bakat-bakat muda Persib:

168