4.3K
Liga Indonesia
Road To Final Piala Presiden 2018: Persija Jakarta
© Ruddy Khaizan/Football265.com
Perempatfinal
Lolos dengan status runner up Grup D, Persija pun dihadapkan dengan pemuncak klasemen Grup B, yaitu Mitra Kukar di babak perempatfinal Piala Presiden 2018.
Menariknya, Mitra Kukar sendiri adalah salah satu tim yang memiliki catatan impresif di fase penyisihan grup. Bayangkan saja, dari tiga pertandingan yang mereka jalani, semuanya berhasil disapu bersih dengan kemenangan, tanpa pernah membiarkan lawan membobol gawangnya.
Namun, semua catatan impresif tersebut tidak berlaku ketika mereka berhadapan dengan Persija, yang membuat mereka menyerah kalah dengan skor 1-3.
Pada pertandingan tersebut, Marko Simic menjadi pemain yang paling mendapat sorotan, lantaran berhasil mencetak dua gol.