Riyad Mahrez baru saja menggemparkan persepakbolaan dunia setelah dirinya memutuskan untuk gantung sepatu. Pengumuman itu pun di posting langsung dari akun media sosial Facebook pribadinya.
Pemain berkebangsaan Aljazair ini memilih pensiun setelah menjalani konsultasi dengan dokter. Dalam unggahan itu, dirinya juga menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang mendukungnnya selama ini.
“Setelah konsultasi terakhir dengan banyak dokter, saya telah memutuskan untuk menjauh dari sepakbola. Karena waktu saya sebagai pesepakbola akan berakhir, saya pun ingin menyampaikan beberapa kata. Saya ingin berterima kasih kepada semuanya atas kebaikan dan dukungan yang mereka berikan kepada saya di kota yang menakjubkan ini, kalian akan selalu ada di hati saya,” tulis Mahrez di akun facebooknya.
Kabar itu pun langsung mendadak ramai dibicarakan oleh penikmat sepakbola di seluruh dunia. Pasalnya, Mahrez belum menunjukkan performa yang menurun pada musim 2017/18 ini. Dirinya masih terbilang sangat produktif di lini serang Leicester.
Melihat situasi ini, pihak Leicester City pun mulai angkat bicara mengenai keputusan Mahrez. Juru bicara Leicester pun mengungkapkan bahwa Mahrez tidak pernah menuliskan apapun terkait pensiun di akun pribadinya.
Menurut juru bicara Leicester, akun Facebook Mahrez diretas oleh salah satu orang yang tidak bertanggung jawab. Kini, tim berjuluk The Foxes tersebut mencoba untuk menghapus postingan tersebut.
"Saya dapat memastikan bahwa halaman Riyad telah diretas dan itu sama sekali tidak asli," kata juru bicara Foxes kepada Omnisport. "Kami bekerja dengan Facebook untuk menghapusnya."