Liga Indonesia

Hati-hati, Klub Liga 1 Bakal Kena Sanksi Jika Tidak Penuhi Regulasi Ini

Minggu, 11 Maret 2018 03:04 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© INDOSPORT
Logo Liga 1. Copyright: © INDOSPORT
Logo Liga 1.

Liga 1 2018 sebentar lagi akan bergulir tepatnya pada 23 Maret mendatang, dengan laga perdana akan menyajikan dua klub juara.

Yakni Bhayangkara FC sebagai juara bertahan liga yang akan menantang Persija Jakarta yang merupakan juara pra musim, Piala Presiden tahun ini. Pertandingan panas itu akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta.

Namun, sebelum kick-off dimulai. Nampaknya setiap klub atau 18 peserta yang bertindak sebagai tuan rumah maupun tim tamu harus benar-benar memperhatikan regulasi baru yang ada.