Bola Internasional

Indra Sjafri Beberkan Perlakuan Spesial Lechia Gdansk untuk Egy Maulana Vikri

Rabu, 14 Maret 2018 21:49 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:
Bangga dan Terharu

Indra Sjafri mengungkapkan rasa bangga dan terharunya ketika tiba di Polandia. Walaupun tidak diundang secara resmi ke negeri tetangga Jerman tersebut, Inda Sjafri tetap hadir untuk menjadi saksi ada anak bangsa yang dihargai negara lain.

"Kemarin itu saya sampai nangis di Polandia. Saya tidak diundang secara langsung tapi saya mau ikut saksikan ada anak bangsa di hargai bangsa lain.  Jadi saya sangat terharu ada anak bangsa dihargai karena kualitasnya," ucapnya saat ditemui di Kantor Kemenpora.

"Saya hanya ingin saksikan sejarah dimana anak bangsa tanda tangan dengan klub profesional. Saya lihat di situ Egy diperlakukan dengan baik mulai dari fasilitas sehingga ini jadi motivasi bagi pemain muda lain," imbuhnya.