Liga Champions

3 Pesepakbola Terkenal yang Terancam Tidak Akan Merasakan Juara Liga Champions

Senin, 19 Maret 2018 20:02 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© INDOSPORT
Cesc Fabregas, playmaker Chelsea. Copyright: © INDOSPORT
Cesc Fabregas, playmaker Chelsea.
Cesc Fabregas

Playmaker ber-KTP Spanyol ini sudah bermain bagi tiga klub besar di Eropa, yaitu Arsenal (2003-2011), Barcelona (2011-2014), dan Chelsea dari tahun 2014 hingga sekarang.

Dengan Arsenal, Fabregas hanya dapat meraih dua gelar saja, yakni Piala FA di musim 2004/05 serta Community Shield di tahun 2004. Sementara Liga Champions? Prestasi terbaiknya bersam The Gunners adalah menjadi runner up bersama Tim London Utara di musim 2005/06.

Pada tahun 2011, Fabregas pindah ke klub masa kecilnya, Barcelona dengan ambisi dan harapan agar niatanya untuk menjadi juara Liga Champions terkabulkan.

Sayangnya, selama berada di Blaugrana, tim yang Barca justru tampil angin-anginan di ajang Liga Champions.

Parahnya, ketika dirinya memutuskan untuk pindah ke Chelsea di musim 2014/15 lalu, Barcelona justru berhasil menjadi juara Liga Champions. Bahkan mereka juga mencatatkan treble winners, di tambah dengan gelar La Liga Spanyol dan Copa del Rey.

Selama berkostum The Blues dari musim 2014/15 hingga sekarang, Fabregas mungkin dapat sedikit berbangga, karena ia mampu merengkuh gelar yang juga menjadi impiannya, yakni Liga Primer Inggris.

Ya bersama Chelsea, Fabregas turut merasakan gelar Liga Primer Inggris di musim 2014/15 dan 2016/17 kemarin.

Hanya saja, gelar Liga Champions hingga saat ini belum pernah ia nikmati. Fabregas saat ini masih berusia 30 tahun, sehingga peluangnya untuk dapat menjuarai Liga Champions bisa dibilang jauh lebih terbuka lebar jika dibandingkan dengan Buffon dan Ibrahimovic.

7