5.2K
Liga Indonesia
Hadapi Singapura U-23, Ini yang Wajib Diwaspadai Egy dkk
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Kekuatan Singapura
Timnas Indonesia, melalui Asisten Pelatih Bima Sakti, pun membocorkan kekuatan terbesar Singapura. Ia menyatakan Singapura mempunyai kekuatan pada eksekusi-eksekusi bola mati. Hal inilah yang mesti diwaspadai Evan Dimas dkk.
"Singapura sangat baik dalam momen-momen bola mati, oleh karena itu jadi salah satu perhatian dan kita harus mempersiapkan diri untuk mengantisipasi kemungkinan tersebut," kata asisten pelatih Timnas U-23, Bima Sakti, seperti dilansir dari twitter resmi PSSI.
© PSSI
Timnas Indonesia U-23 dalam sesi latihan di Singapura.