Media Polandia Khawatir Serangan Fans Garis Keras Egy Maulana Vikri
Penggemar garis keras Egy yang suka menunjukkan fanatismenya di sosial media, menurut media yang berbasis di Warsawa itu serupa dengan perilaku anjing gila yang tidak akan pernah membiarkan buruannya lolos.
Meski begitu media tersebut memaklumi apa yang dilakukan para penggemar Egy tersebut. Menurut mereka, tingkah penggemar Egy dari Indonesia melancarkan serangan brutal melalui internet, terutama di Instagram dan Facebook memiliki alasan yang kuat.
Para penggemar Egy tersebut hanya ingin melakukan pembalasan atas spanduk berbahasa Indonesia yang dipasang penggemar Lech Poznan saat menghadapi Lechi Gdansk beberapa waktu lalu.
Terlebih, spanduk yang dipasang bersifat offensip dengan kalimat yang seakan merendahkan pemain idola mereka tersebut, Egy Maulana Vikri.