4K
Bola Internasional
Hadapi Ribuan Jakmania, Pelatih JDT Tak Gentar
© Herry Ibrahim/FOOTBALL265.COM
Pengalaman Penting
Dukungan luar biasa Jakmania yang akan memadati GBK Selasa malam besok, ternyata sudah disadari betul oleh pelatih JDT, Raul Longhi.
Alih-alih khawatir dan takut, Raul justru menilai bermain di hadapan ribuan jakmania sebagai kesempatan berharga bagi anak asuhnya, khususnya para pemain muda.
"Pengalaman yang bakal ditempuh ini sangat penting buat para pemain muda yang akan diturunkan. karena mereka akan lebih memiliki semangat untuk beraksi dan memberi kemampuan sepenuh dalam pertandingan nanti," ungkapnya seperti dilansir media malaysia, BH Online.